Human Interest Story
FEATURE: Le Bajo Flores Labuan Bajo Ciptakan Kesan dan Cerita Spesial
Le Bajo Flores, di Kampung Ujung, Kelurahan Labuan Bajo, memberikan cerita, kesan yang tidak pernah ditemukan di tempat lain
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Petrus Chrisantus Gonsales
POS-KUPANG.COM, LABUAN BAJO - Le Bajo Flores, terletak di Kampung Ujung, Kelurahan Labuan Bajo, Manggarai Barat mampu memberikan cerita, kesan yang tidak pernah ditemukan di tempat lain, apabila datang ke tempat ini.
Sekitar lima menit dari pusat Kota Labuan Bajo, semua orang akan dengan mudah menemukan Ke Bajo Flores.
Restaurant terapung di atas laut, menjadi magnet yang memberi daya tarik kepada pengunjung untuk menikmati makanan dan minuman sambil melihat pemandangan yang menakjubkan dari Labuan Bajo.
Operasional Manager Le Bajo Flores, Resnu kepada POS-KUPANG.COM, Sabtu (18/10/2025), menyampaikan banyak hal yang dapat dinikmati dan tersaji di Le Bajo Flores.
"Kita dari segi water activity, jadi setiap minggu kita ada acara sunset paddle. Jadi di mana orang-orang bisa mencoba semua water activity yang kita sediakan di sini. Seperti contohnya paddle, ada snorkeling, ada juga diving, dan kita juga ada water bike," ujar Resnu.
Baca juga: FEATURE: Festival Golo Curu 2025 di Manggarai, Lintas Agama Bersatu dalam Ritus Tuk Kopi
Le Bajo Flores mampu menciptakan suasana dimana mata pengunjung terpana saat surya terbenam di ufuk barat.
"Selain itu, kita fokus di ambience kita, dimana kita punya tempat yaitu sunset point yang sangat bagus di Labuan Bajo yang bisa orang-orang menikmati di sini," katanya.
Keunggulan lain yang diberikan Le Bajo Flores adalah sajian menu dengan konsep Western Cuisine. Menu-menu spektakuler ala Le Bajo Flores tersimpan makna istimewah yakni ingin mengangkat bahan-bahan lokal untuk disajikan dalam menu bertaraf internasional.
"Di mana para tamu kita, sepertinya tamu Eropa bisa menikmati, contohnya seperti lomak, kita di sini angkat pasta. Jadi di mana tamu Eropa itu merasa surprise banget ketika melihat pasta," kata Resnu.
Tempat yang disediakan Le Bajo cukup luas, dan cocok dipakai untuk kegiatan apapun, dengan menggunakan lokal ingredients. Tersedia area jetty dan area untuk untuk diving.
"Begitupun juga area di mana skoci-skoci bisa menyandar di sana. Contohnya ada tamu yang datang dari Phinisi mau singgah ke kita, mau makan siang, kita juga izinkan mereka untuk merapat di kita dan enjoy the ambience di sini, enjoy makanan-makanan kita dan minuman kita," tambah Resnu.
Baca juga: FEATURE: Gendang Lentang Gelar Upacara Roko Molas Poco
Satu prestasi Le Bajo Flores yang harus diapresiasi yaitu 95 persen para karyawannya berasal dari warga orang lokal. Hal itu sebagai wujud perhatian Lebih Bajo Flores terhadap kemajuan NTT, khususnya di Manggarai Barat.
"Karena memang konsep kita itu mau memprioritaskan orang lokal, dimana kita akan bekerjasama ke depannya, untuk kerjasama yang lebih jauh dan panjang. Makanya kita lebih memprioritaskan orang lokal," tambah Resnu.
Para karyawannya diberikan kesempatan training sehingga agar terampil, dan bisa melakukan hospitality.
| FEATURE: Politani dan Unbraw Dorong Gula Semut Jadi Unggulan Desa Tuasene |
|
|---|
| FEATURE: Kisah Herlina Juru Parkir Perempuan di Kota Kupang |
|
|---|
| FEATURE: Ombudsman NTT Bangun Diskusi dengan Dinas Pertanian Kota Kupang |
|
|---|
| FEATURE: Alumni Politeknik Pertanian Negeri Kupang Galau dengan Harga Ayam |
|
|---|
| FEATURE: Festival Golo Curu 2025 di Manggarai, Lintas Agama Bersatu dalam Ritus Tuk Kopi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/LE-BAJO-FLORES-2.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.