VIDEO: Tanam Cabai Bersama Petani, Siswa SMK Negeri 5 Ende Mengaku Bangga. Simak Liputannya.

VIDEO: Siswa SMK Negeri 5 Ende Tanam Cabai di Watuapi Nagekeo. Belajar langsung di lapangan bersama para petani membanggakan siswa.

Penulis: Gordi Donofan | Editor: Frans Krowin
POS-KUPANG.COM/GORDI DONOFAN
Siswa SMK Negeri 5 Ende belajar menanam cabai yang dibudidayakan Kelompok Tani Ngasu Ngema di Watuapi, Desa Totomala, Kecamatan Wolowae, Kabupaten Nagekeo, Kamis (22/8/2019). 

VIDEO: Tanam Cabai Bersama Petani, Siswa SMK Negeri 5 Ende, Mengaku Bangga. Simak Liputannya

POS-KUPANG.COM,MBAY -- VIDEO: Tanam Cabai bersama Petani, Siswa SMK Negeri 5 Ende Mengaku Bangga. Simak Liputannya.

Sedikit 39 siswa dan satu guru dari SMK Negeri 5 Ende berbaur dengan para petani, menanam untuk cabai organik di Watu Api, Desa Totomala, Kecamatan Wolowae, Kabupaten Nagekeo, Kamis (22/8/2019).

Penanaman cabai tersebut dengan menerapkan pola irigasi tetes. Penanaman cabai tersebut oleh kelompok Tani Ngusa Ngema.

VIDEO: Ratusan Jenis Kosmetik Ilegal Disita Balai POM Ende. Ini Videonya

VIDEO: Apesnya Neng Putri, Jutaan Uang Tabungannya, Rusak Dimakan Rayap. Ini Videonya

VIDEO: Setelah Tabrak Pagar, Bus Ini Terbalik di Halaman Depan Polsek Batu Putih. Lihat Videonya

Saat menanam cabai tersebut, para siswa terlihat amat antusias. Mereka berbaur dengan para petani dan ramai-ramai menanam benih tanaman tersebut.

Para siswa tersebut, merupakan siswa Jurusan Agribisnis Tanaman Perkebunan SMK Negeri 5 Ende. Dalam aktivitas penanaman tersebut, mereka dipimpin seorang guru, yaitu, Agustinus Gu.

Salah seorang siswa, Rian Rangga (19) mengaku senang dan bangga ikut dalam kegiatan tersebut. Sebab moment itu juga menjadi kesempatan baginya untuk belajar menanam benih cabai.

Ia mengaku, itu merupakan pengalaman pertamanya sebagai anak sekolah yang mendapatkan ilmu gratis di tengah masyarakat.

Rian mengaku banyak hal yang diperoleh dari petani terkait cara tanam dan melihat langsung teknologi irigasi tetes.

"Saya senang sekali ikut kegiatan ini.  Kebetulan SMK Negeri 5 Ende itu berada diperbatasan antara Kabupaten Ende dan Nagekeo. Sekolah kami ada di Maukaro. Dari Watu Api dekat saja. Sekitar setengah jam," ungkap Rian.

Siswa lainnya, Maria Margareta Kuleng (18) mengatakan ketika gurunya meminta siswa untuk bertolak ke tempat praktek, dirinya senang sekali.

Karena apa yang dilakukan itu merupakan tindak lanjut dari ilmu dan pengalaman yang pernah mereka praktekkan di sekolah.

Bagi Maria, kesempatan datang menanam cabai di Desa Totomala itu menjadi pengalaman yang baru dan akan menjadi bekal pada masa yang akan datang.

"Senang dan saya berpikir mendapatkan ilmu baru. Kalau disekolah disemai dulu dan disi dalam poliback. Kalau yang disini setelah semai langsung di tanam. Cabainya itu bagus," ujar Maria.

Maria mengatakan dirinya baru melihat teknologi irigasi tetes yang ternyata sangat memudahkan petani.

Sumber: Pos Kupang
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved