Berita Kota Kupang
Pemuda Katolik Komcab Kota Kupang Buka Turnamen Futsal
Kegiatan itu akan dilangsungkan dari selama 10 hari atau dari tanggal 24 Juli hingga 2 Agustus 2023 di GOR Oepoi Kota Kupang
Penulis: Irfan Hoi | Editor: Oby Lewanmeru
Komisi Perwasitan dari Asosiasi Futsal NTT, menegaskan pertandingan ini berjalan sesuai ketentuan. Sistem pertandingan adalah pembagian pool dan sistem gugur dimulai pada babak 32 besar.
Baca juga: DPRD Kota Kupang Apresiasi Pemkot Kupang Kembalikan Nama Jalan WJ Lalamentik
Semua tim ingin agar waktu pertandingan juga ditingkatkan dari sebelumnya hanya menggunakan 1x10 menit.
Ketua Pemuda Katolik Komcab Kota Kupang, Theodora Ewalde Taek mengatakan turnamen ini memang digelar untuk menumbuhkan semangat kebersamaan antar sesama. Paling penting menurut dia, perbedaan antar sesama harus dilebur dalam turnamen ini.
Anggota DPRD Kota Kupang itu menerangkan, selain memperkuat persaudaraan, turnamen futsal dari Pemuda Katolik Komcab Kota Kupang itu juga mendorong pemain futsal di Kota Kupang untuk meningkatkan kualitas.
Baginya, banyak pemain futsal di Kota Kupang yang perlu diberi kesempatan lebih untuk menambah kemampuan. Dia percaya semakin banyak turnamen futsal yang digelar maka semakin banyak juga pemain futsal hebat dari Kota Kupang.
Baca juga: Festival Seni dan Budaya Kupang Doldolu Sudah Dibuka
"Paling penting adalah turnamen ini untuk mempererat persaudaraan. Kita ingin kiblat toleransi ada di Kota Kupang, Pemuda Katolik punya tanggungjawab soal itu," kata ketua fraksi PKB DPRD Kota Kupang ini.
Ewalde Taek berharap penyelenggaraan pertandingan ini bisa berjalan sesuai dengan mekanisme yang berlaku. Ia mengimbau pemain dan tim yang bertanding bisa menjaga sportivitas selama pertandingan. Apapun yang terjadi, sebut dia, diharapkan bisa diselesaikan dengan regulasi yang berlaku dalam pertandingan.
Pengurus Pemuda Katolik Komda NTT Yuven Tukung mengapresiasi Pemuda Katolik Komcab Kota Kupang. Baginya ini merupakan sebuah gebrakan yang baik sekaligus menegaskan Pemuda Katolik ikut berkontribusi dalam pembangunan di Kota Kupang.
Menurut dia, olahraga juga merupakan bagian dari pembangunan sumberdaya. Yuven Tukung menilai daya tarik orang di era ini semakin tinggi dengan olahraga futsal. Sehingga, hal yang dilakukan oleh Pemuda Katolik Komcab Kota Kupang sudah sangat baik.
"Saya kira itu menjadi hal yang sangat positif, dan kemudian menjadi model bagi Komcab lainnya," katanya.
Lebih dari itu, dengan even ini menjadi ruang yang cocok untuk memperkuat Pemuda Katolik di NTT. Pemuda Katolik didorong untuk meningkatkan kemampuan mengelola sebuah hal.
Dalam agenda ini, kata dia, Pemuda Katolik Komda NTT juga akan melakukan launching koperasi produsen, yang telah ditetapkan dalam pertemuan nasional. Komda NTT telah merumuskan program itu untuk mengakselerasi pertumbuhan ekonomi kreatif dan mikro. (fan)
Ikuti berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.