Berita Malaka
Pemkab Malaka Dapat Bantuan 100 Unit Rumah dari Kemensos RI
Pihaknya mengapresiasi kepada Kemensos RI yang telah merealisasikan bantuan 100 unit rumah layak huni ini kepada masyarakatnya.
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Nofry Laka
POS-KUPANG.COM, BETUN - Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Malaka secara resmi mendapatkan bantuan 100 unit rumah dari Kementerian Sosial Republik Indonesia/ Kemensos RI.
Terlihat pada foto yang beredar di salah satu grup WhatsApp, Menteri Sosial Tri Rismaharini secara simbolis menyerahkan langsung bantuan 100 unit rumah kepada Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, SH., MH di Kantor Kemensos RI Jakarta, Kamis 25 Mei 2023.
"Ia benar, Pemkab Malaka terima bantuan 100 unit rumah dari Kementerian Sosial Republik Indonesia," jawab Bupati SN saat dihubungi POS-KUPANG.COM.
Baca juga: Desa Suai Malaka Adakan Pelatihan Penguatan Kapasitas Perangkat Desa
Menurutnya, pembangunan 100 unit rumah ini akan terlebih dahulu dibangun 20 unit rumah. Bilamana pembangunannya tepat waktu maka akan dilanjutkan lagi dengan 80 unit rumah lainnya.
"Kita melakukannya sesuai dengan pesan Ibu Menteri Sosial RI Tri Rismaharini," ucapnya.
Dikatakan, pihaknya mengapresiasi kepada Kemensos RI yang telah merealisasikan bantuan 100 unit rumah layak huni ini kepada masyarakatnya.
"Kita berharap agar bantuan-bantuan dari pemerintah pusat selalu mengalir ke Kabupaten Malaka," paparnya.
Sebagai informasi, anggaran pembangunan 20 unit rumah terlebih dahulu ini senilai Rp 3.365. 160. 000. (Nbs)
Ikuti Berita POS-KUPANG.COM Lainnya di GOOGLE NEWS