Prabowo Puji Presiden Jokowi
Prabowo Subianto Akui Cara Kerja Presiden Jokowi: Kemampuannya Hebat, Ilmunya di Atas Saya
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto secara blak-blakan memuji kehebatan Presiden Jokowi selama memimpin Indonesia dua periode berturut-turut.
Lalu, ada juga yang melihat sinyal politik Jokowi mendukung Prabowo di Pilpres 2024 nanti.
Hal ini diungkapkan Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Arsul Sani, bahwa Jokowi telah menunjukkan dukungannya untuk Prabowo di mata publik.
Menurutnya, dukungan tersebut adalah hal wajar lantaran Prabowo kerap terlihat dalam sejumlah kegiatan bersama Jokowi.
Baca juga: Kabar Terbaru, Presiden Jokowi Diusulkan Jadi Calon Wapres Dampingi Prabowo Subianto, Kok Bisa?
"Kita lihatlah kalau sekarang kemudian di media berkembang pendapat bahwa Pak Jokowi meng-endorse Pak Prabowo ya itu wajar."
"Karena saya kira Pak Prabowo yang kami lihat itu juga terlihat dalam sejumlah kegiatan bersama Pak Jokowi."
"Dan itu secara implisit sebetulnya menunjukkan endorsement," kata Arsul kepada wartawan, Kamis 4 Agustus 2022, dikutip dari Kompas.com. (*)
Ikuti Pos-Kupang.com di GOOGLE NEWS
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/Prabowo-Subianto-capres-2024_01.jpg)