NTT Terkini

Dubes UEA Singgung Pengembangan Ekosistem Komodo di Manggarai Barat

Pemerintah Uni Emirat Arab bahkan menyediakan US$5 juta untuk pengembangan pariwisata di Pulau Komodo, Manggarai Barat.

Penulis: Irfan Hoi | Editor: Eflin Rote
POS-KUPANG.COM/HO
BERTEMU - Wakil Gubernur NTT Johni Asadoma saat bertemu Duta Besar Uni Emirat Arab (Dubes UEA) untuk Indonesia Abdulla Salem AlDhaheri di Kantor Gubernur NTT. 

Ringkasan Berita:

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Irfan Hoi

POS-KUPANG.COM, KUPANG - Duta Besar Uni Emirat Arab (Dubes UEA) untuk Indonesia Abdulla Salem AlDhaheri menyebut, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) sangat diperhitungkan. Abdulla menyinggung pengembangan ekosistem Komodo di Pulau Flores. 

Pemerintah Uni Emirat Arab bahkan menyediakan US$5 juta untuk pengembangan pariwisata di Pulau Komodo, Manggarai Barat. Abdulla menyampaikan itu ketika bertemu Wakil Gubernur NTT Johni Asadoma, Jumat (7/11/2025) di Kantor Gubernur NTT

Dalam kunjungannya, Abdulla didampingi oleh Kepala Seksi Hubungan Ekonomi Meera Al Azeezi, Analis Politik Abdul Rahman Ali, Analis Media Nur Kholis Ridwan, Sekretaris Eksekutif Fauzia Prawiranata, dan Analis Ekonomi Kedubes UEA di Jakarta A.M. Farul Baqi. 

Kunjungan dilakukan dalam rangka penjajakan potensi investasi di bidang pariwisata di Labuan Bajo, Manggarai Barat, terutama di Pulau Komodo

Pertemuan yang berlangsung selama dua jam tersebut diawali dengan penayangan video profil Provinsi NTT, serta sektor-sektor potensial yang bisa dijajaki dalam kerja sama. 

“Kami sangat bersyukur atas kunjungan Anda di NTT. Kami berharap perjalanan kalian di NTT menyenangkan,” kata Johni Asadoma memaparkan. 

Mantan Kapolda NTT itu berharap dukungan investasi dari pemerintah Uni Emirat Arab terutama untuk pengentasan stunting, serta untuk mengatasi persoalan di sektor perikanan, kesehatan, dan infrastruktur. 

“Sekali lagi, saya sangat berterima kasih karena anda dapat mengunjungi Nusa Tenggara Timur dan mendengarkan apa yang kami butuhkan dari negara Anda. Uni Emirat Arab sudah berinvestasi di tempat-tempat lain di Indonesia. Ini saatnya Anda berinvestasi di Nusa Tenggara Timur,” ujarnya. 

Baca juga: 398 Produk UMKM Seluruh NTT Ada di Exotic Komodo Labuan Bajo

Sementara itu, Abdulla menegaskan keinginan Uni Emirat Arab menjadi bagian dari kisah sukses pembangunan di NTT, terutama di sektor pariwisata. 

“Nusa Tenggara Timur selalu kami perhitungkan. Begitu banyak hal yang disampaikan saat presentasi video tadi. Saya percaya, kalian memiliki begitu banyak potensi,” ujar Abdulla mengawali sambutannya.

Meski merupakan negara yang relatif muda, UEA telah menjadi salah satu negara raksasa di bidang ekonomi. Karena itu, ia mengharapkan kesepakatan-kesepakatan di berbagai area di NTT yang bisa terhubung dengan kepentingan investasi UEA.

“Berdasarkan sejarah hubungan antara Uni Emirat Arab dan Indonesia, saya katakan ini adalah hubungan bilateral yang sangat tinggi, yang berada di level tertinggi. Kedua negara kita saling menghargai. Kitalah yang mengatur momentum itu. Kitalah yang mengendalikan kisah sukses tersebut. Kitalah yang saling belajar, bekerja bersama satu sama lain. Hubungan Uni Emirat Arab dan Indonesia dimulai hampir 48 tahun yang lalu,” ujarnya. 

Memasuki usia ke-50 hubungan bilateral, Abdulla berharap hubungan yang ada berkembang dari sektor yang lebih tradisional ke sektor-sektor baru seperti pariwisata, pendidikan, layanan kesehatan, ketahanan pangan, dan lain-lain. 

“Ini menunjukkan bahwa Uni Emirat Arab dan Indonesia bergerak ke spektrum baru hubungan bilateral,” katanya. 

Sumber: Pos Kupang
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved