KPU Sumba Barat Siapkan Anggaran Sekitar Rp 2,5 Adakan APD

Ketua KPU Kabupaten Sumba Barat, Sophia Marlinda Djami, S.Hut mengatakan, saat ini, tersedia anggaran sekitar Rp 2,5 miliar

Penulis: Petrus Piter | Editor: Kanis Jehola
POS-KUPANG.COM/Petrus Piter
Ketua KPU Sumba Barat, Sophia Marlinda Djami, S.Hut 

POS-KUPANG.COM | WAIKABUBAK - Ketua KPU Kabupaten Sumba Barat, Sophia Marlinda Djami, S.Hut mengatakan, saat ini, tersedia anggaran sekitar Rp 2,5 miliar untuk pengadaan alat pelindung diri ( APD) bagi penyelenggara Pilkada yakni KPU Sumba Barat, PPK, PPS, PPDP dan calon PPDP.

Anggaran tersebut diperoleh dari hasil pencermatan kembali anggaran pilkada Kabupaten Sumba Barat tahun 2020 dimana berdasarkan retstrukturisasi anggaran terhadap beberapa iitem kegiatan seperti perjalanan dinas luar daerah, pos sosialisasi dan kegiatan lainnya yang melibatkan banyak orang dikurangi memperoleh anggaran sekitar Rp 2,5 miliar. Dana tersebut yang akan digunakan untuk mengadakan APD.

Anggaran Pilkada Serentak 2020, Lima Kabupaten di NTT Tunggu Realisasi Pusat

Demikian disampaikan Ketua KPU Sumba Barat, Sophia Marlinda Djami, S.Hut di ruang kerjanya, Kamis (18/6/2020). Menurutnya, secara prinsip, KPU Sumba Barat tidak memiliki anggaran pengadaan APD.

Berdasarkan hasil koordinasi dengan pemerintah Sumba Barat, KPU dan kementerian dalam negeri melalui video konference,Jumat (13/6/2020) memperoleh kesepakatan bersama untuk melakukan pencermatan kembali anggaran pilkada Sumba Barat tahun 2020 terhadap beberapa item kegiatan yang tak dapat dilaksanakan atau dikurangi di masa pandemi corona ini. Misalnya biaya perjalanan luar daerah, pos sosialisasi meliibatkan banyak orang dan item kegiatan lainnya. Hasil restrukturisasi anggaran tersebut sekitar Rp 2,5 miliar yang diperuntukan pengadaan APD.

Bupati Belu Willybrodus Lay Memaknai Ulang Tahun ke-59: Bekerja Untuk Kemajuan Belu

Lebih lanjut, ia mengatakan untuk kegiatan sosialisasi cukup melibatkan 20 orang saja dalam beberapa gelombang demi mencegah kerumunan masa yang berdampak tertular virus corona.

Pihaknya juga telah memperoleh standarisasi APD tetapi belum memperoleh standar harga APD. Karena itu,saat ini, pihaknya akan menggunakan standar biaya pengadaan APD yang pernah diadakan pemerintah Sumba Barat dan E-katalog. Saat ini, mendesak untuk pengadaan APD agar tahapan pelaksanaan pilkada terlaksana maka pihaknya menggunakan referensi pengadaan barang APD di wilayah terdekat agar penyelenggara dapat melaksanakan tahapan pilkada selanjutnya.

Meski demikian, pihaknya masih menunggu informasi lebih lanjut apakah pengadaan APD mendapat alokasi dana APBN atau menggunakan saja dana restrukturisasi anggaran pilkada Sumba Barat tahun 2020. Perlu diketahui dana hibah pilkada Sumba Barat tahun 2020 sekitar Rp 19,9 Miliar. (Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Petrus Piter)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved