News

Ancam Tikam Pastor Paroki Nurobo, Tus Moruk Kabur, Aparat Polres Belu Lakukan Pengejaran

Polisi masih mengejar Tus Moruk, pelaku tindak pidana pengancaman penikaman dan penghinaan terhadap Pastor Paroki Nurobo

Penulis: Teni Jenahas | Editor: Benny Dasman
Tribunnews
Ilustrasi Tikam 

Laporan Wartawan Pos Kupang, Com, Teni Jenahas

POS KUPANG, COM, ATAMBUA - Polisi masih mengejar Tus Moruk, pelaku tindak pidana pengancaman penikaman dan penghinaan terhadap Pastor Paroki Nurobo, Pater Gabriel Yosef Nammaolla Bahan, CMF.

Pengancaman terjadi di Dusun Auktuik A, Desa Tasain, Kecamatan Raimanuk- Belu, Rabu (29/1).

Kapolres Belu, AKBP Cliffry Steiny Lapian, melalui Kasat Reskrim, AKP Sepuh Ade Irsyam Siregar, SH, Sabtu (1/2) malam, mengakui kasus pengacaman penikaman terhadap Pastor Paroki Nurobo oleh seorang warga sudah ditangani Polres Belu.

Polisi, katanya, sudah meminta keterangan pastor dan beberapa saksi, sedangkan pelaku sudah kabur. Saat ini, polisi masih mengejar pelaku.

"Laporan sudah kita terima. Tindaklanjut dari laporan itu, kita sudah mintai keterangan pastor dan beberapa saksi. Sedangkan pelaku kita kejar," terang Sepuh.

Menurut Sepuh, pelaku Tus Moruk membawa senjata tajam, beralamat di Sukabitetek-Belu. Dari keterangan pastor, lanjut Sepuh, awalnya pelaku tidak mengetahui kalau yang dia ancam adalah pastor. Namun setelah disampaikan bahwa yang dia ancam itu adalah pastor, pelaku tetap bersikap keras.

"Polisi terus mengejar pelaku agar diproses hukum dan kasus ini menjadi atensi Polres Belu," tegas Sepuh.

Ditanya mengenai situasi keamanan di wilayah Raimanuk, Sepuh mengaku sampai saat ini masih kondusif dan polisi sudah berupaya meredam situasi agar masyarakat tidak tersulut.

"Diimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan serahkan semua persoalan tersebut kepada pihak kepolisian untuk mengusut hingga tuntas," ujar Sepuh. *

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved