Video: Aksi Duo Serigala dengan Buah Dada Menyembul Bikin Sultan Ternate Marah Besar

Zulkiram Machmud menyayangkan Telkomsel menggelar konser artis Duo Serigala yang terkenal dengan tarian seksinya itu di Ternate.

Editor: Agustinus Sape

POS KUPANG. COM, TERNATE -Duo Serigala berkesempatan untuk manggung di Lapangan Ngaralamo Soa Sio Ternate, Senin (1/5/2017) pagi.

Penampilan mereka merupakan bagian dari rangkaian acara Hari Ulang Tahun Telkomsel.

Di acara itu, keduanya memakai busana ketat berwarna merah dengan belahan dada rendah.

Seperti biasanya, Duo Serigala pun tampil penuh goyang di panggung tersebut.

Area lapangan juga tampak dipenuhi orang-orang yang heboh melihat penampilan Duo Serigala.

Namun, tak disangka ternyata ada kejadian mengejutkan yang terjadi saat itu.

Tiba-tiba saja bagian dada salah satu personelnya nyembul saat asyik bergoyang.

Ia tampak bergoyang sambil jingkrak-jingkrak, tak sadar bahwa dadanya terlihat.

Jogugu atau Perdana Menteri Kesultanan Ternate, Zulkiram Machmud menyayangkan Telkomsel menggelar konser artis Duo Serigala yang terkenal dengan tarian seksinya itu di Ternate.

Zulkiram menilai, penampilan Duo Serigala itu meresahkan masyarakat adat Kesultanan Ternate karena kedua artis tersebut dianggap telah melakukan tarian erotis dan yang tidak pantas dipertontonkan di hadapan umum.

Apalagi lokasi konser masih berada di dalam area Kesultanan Ternate yang merupakan kerajaan Islam dan negeri para sultan yang masyarakatnya masih memegang teguh adat yang berlandaskan agama.

“Dengan kejadian tersebut, sebagai Sultan Ternate mengutuk keras kegiatan yang dilakukan oleh pihak Telkomsel, dan sekaligus meminta kepada pihak Telkomsel untuk segera meminta maaf secara tertulis melalui media cetak kepada pihak kesultanan dan masyarakat adat,” kata Zulkiram.

Sementara itu, PT Telkomsel wilayah Manado-Maluku Utara menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat adat Kesultanan Ternate atas penampilan artis Duo Serigala dalam rangka menyambut HUT ke-22 Telkomsel.

Permohonan maaf tersebut disampaikan secara tertulis oleh Manager Branch Manado, Ahsan Law kepada pihak keluarga dan perangkat adat Kesultanan Ternate, Selasa (2/5/2017) di pendopo Kesultanan Ternate.

Ahsan mengatakan, kegiatan ini bertujuan sebagai apresiasi kepada para pelanggan Telkomsel dan juga untuk mendekatkan Telkomsel dengan para pelanggannya di Kota Ternate.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved