VIDEO:Petugas Pemadam Selamatkan Nyawa Seorang Wanita yang Terjebak di Sumur, Mengharukan!
Seorang pemadam kebakaran pingsan mendapat penghargaan setelah menyelamatkan seorang wanita yang terjebak di sebuah sumur.
POS KUPANG. COM - Dilansir dari akun Facebook CGTN, Rabu (11/1/2017) seorang pemadam kebakaran yang pingsan mendapat penghargaan setelah menyelamatkan seorang wanita yang terjebak di sebuah sumur.
Seorang pemadam kebakaran yang berdedikasi ini memenangkan hati banyak netizen Cina sebagaimana foto-foto yang menunjukkan dirinya pingsan setelah melakukan apapun yang dia bisa untuk menyelamatkan seorang wanita yang mencoba bunuh diri menjadi viral di internet.
Baca: Di Koperasi Kredit Aman Manggarai, Maria Melania Dahut Bahagia Melayani Petani
Wanita tersebut jatuh ke sumur kering sedalam 20 meter di desa Sigao, di tengah kota Anyang, Cina pada hari Minggu siang.
Bagian pemadam kebakaran kota segera dipanggil ke lokasi kejadian dan seorang pemadam kebakaran muda, Hu Yueyan, langsung turun ke dalam sumur dalam upayanya untuk menyelamatkan wanita tersebut.
Akan tetapi wanita yang dikabarkan memiliki kelainan jiwa tersebut menolak untuk dikeluarkan saat usaha Hu yang pertama dan kemudian Hu mencoba kembali untuk kedua kali.
Baca: Sebelum Mario Klau Tampil Menyanyi, Fans di Labuan Bajo Enggan Pulang
Sementara oksigen dipompa ke lubang melalui tabung dalam seluruh proses, sang pemadam kebakaran tetap berjuang untuk bernafas sambil menenangkan wanita tersebut.
Wanita tersebut dan sang pemadam kebakaran akhirnya berhasil ditarik keluar setelah operasi penyelamatan selama 20 menit, dengan Hu yang jatuh pingsan segera setelah dia keluar dari sumur. (tribunvideo.com)