Warga Babau Diminta Waspadai Penyakit DBD
Warga Kelurahan Babau, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, diminta untuk waspadai penyakit Demam Berdarah Dengue ( DBD).
Penulis: Edy Hayong | Editor: Kanis Jehola
POS-KUPANG.COM | BABAU - Warga Kelurahan Babau, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, diminta untuk waspadai penyakit Demam Berdarah Dengue ( DBD).
Sampai saat ini memang belum ada yang meninggal dunia, tetapi pihak kelurahan menghimbau agar tiap keluarga menjaga lingkungan tempat tinggal.
Lurah Babau, Robi Meok, S.H kepada POS- KUPANG.COM, Rabu (6/2/2019), menjelaskan, penyakit DBD memang saat ini lagi mewabah.
• Mantan Pelatih Real Madrid Divonis Penjara 1 Tahun karena Kasus Penggelapan Pajak
Untuk mengantisipasi kemungkinan yang tidak diinginkan maka dirinya sudah meminta warga untuk menjaga lingkungan masing-masing.
"Kita memang sudah himbau kepada warga supaya bersihkan lingkungan sekitar. Kita belum lakukan bakti sosial bersihkan lingkungan seperti dilakukan daerah lain," jelasnya.
• Putri Bungsu Gus Dur Pertanyakan Penolakan PKS atas RUU Penghapusan Kekerasan Seksual
Dirinya mengakui sejauh ini belum ada warga yang jadi korban DBD. Diharapkan tidak terjadi kefatalan karena DBD ini sangat membahayakan keselamatan jiwa.
Secara terpisah Kepala Puskesmas Tarus, Kecamatan Kupang Tengah, drg. Imelda Sudarmadji mengatakan, pekan lalu pihaknya bersama tim dari kecamatan melakukan bakti sosial di beberapa titik seperti di Desa Mata Air, Tarus dan Noelbaki. Kegiatan berupa pembersihan sampah dan menguburkan kaleng bekas.
"Kami menyesuaikan dengan agenda kecamatan. Kegiatan membersihkan lingkungan sudah jadi skala perhatian kami dari tim kesehatan," jelas Imelda. (Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Edi Hayong)