Malaka Terkini

Pemkab Malaka Siapkan Peningkatan Fasilitas Pendukung di Pantai Cemara Abudenok

Selain itu, pemerintah juga berencana menambah fasilitas MCK dan toilet umum yang saat ini masih sangat terbatas.

Editor: Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM/KRISTOFORUS BOTA
Kepala Dinas Pariwisata, Aloysius Werang tegaskan komitmennya untuk kembangkan Pantai Cemara Abudenok sebagai destinasi wisata unggulan 

“Langkah yang kita ambil adalah mendukung pengembangan pariwisata sebagai salah satu lokomotif ekonomi daerah. OPD pengelola PAD harus diberi ruang lebih besar dengan dukungan anggaran agar pendapatan asli daerah bisa meningkat,” tegasnya.

Aloysius juga menekankan pentingnya kolaborasi antarorganisasi perangkat daerah (OPD) seperti Dinas Pariwisata, Pertanian, Peternakan, dan Perikanan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Contohnya, kolaborasi yang telah dilakukan di kawasan Pantai Motadikin menjadi model pengembangan terpadu yang bisa diterapkan di Pantai Cemara Abudenok.

“Kita harus berkolaborasi agar pengembangan wisata juga berdampak langsung pada peningkatan pendapatan masyarakat dan PAD. Efisiensi dilakukan, tetapi prioritas tetap pada sektor yang mampu menggerakkan ekonomi daerah,” pungkas Aloysius.

Dengan berbagai rencana strategis tersebut, Dinas Pariwisata Malaka optimis bahwa Pantai Cemara Abudenok akan semakin berkembang menjadi destinasi wisata unggulan yang mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus memperkuat kemandirian ekonomi daerah. (ito)

Ikuti Berita POS-KUPANG.COM Lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved