AirAsia Layani Kupang Denpasar
BREAKING NEWS: AirAsia Melayani Rute Kupang-Denpasar, Seminggu Tiga Kali Penerbangan
Maskapai penerbangan, Indonesia AirAsia mulai melayani rute Denpasar - Kupang, ditandai dengan terbang perdana pada Sabtu 16 Desember 2023.
Penulis: Irfan Hoi | Editor: Alfons Nedabang
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Irfan Hoi
POS-KUPANG.COM, KUPANG - Maskapai penerbangan, Indonesia AirAsia mulai melayani rute Denpasar-Kupang dan sebaliknya, ditandai dengan terbang perdana pada Sabtu 16 Desember 2023.
Penerbangan perdana dari Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali (DPS) menuju Bandara Internasional El Tari (KOE).
Saat mendarat di Bandara El Tari Kupang sekira pukul 17:05 Wita, pesawat yang membawa ratusan penumpang itu mendapat water salute atau tembakan air sebagai ucapan selamat datang.
Penerbangan Indonesia AirAsia dengan kode QZ 632 itu mengangkut 180 penumpang atau dengan tingkat keterisian 100 persen.
Pesawat dengan ciri merah putih dengan tulisan AirAsia itu disambut sejumlah pejabat di Bandara El Tari Kupang.
Penerbangan ini disebut mempermudah konektivitas jalur udara bagi masyarakat dari dan menuju Kupang.
Baca juga: AirAsia Terbangi Bali-Kupang PP Harga Tiket Rp1,5 Juta
Adapun penumpang yang berangkat dan tiba di bandara El Tari Kupang diberi cinderamata dari manajemen. Tarian lokal NTT menyambut awak pesawat dan penumpang di bandara.
Setelah tarian, acara ini juga ditandai dengan pengalungan kain tradisional khas NTT kepada pilot dan awak kabin yang bertugas.
“Kami menyambut baik inisiatif Indonesia AirAsia atas pembukaan rute Denpasar-Kupang. Semoga penerbangan ini dapat menjadi simbol konektivitas yang semakin erat, membuka pintu peluang dan menghubungkan pariwisata Nusa Tenggara Timur yang penuh potensi kepada wisatawan domestik maupun mancanegara," kata Asisten I Sekda NTT Bernadeta Usboko.
Direktur Operasi Indonesia AirAsia di Kupang, Capt. Wuri Septiawan menyebut peresmian penerbangan perdana ini membuktikan komitmen Indonesia AirAsia yang terus melebarkan konektivitas jaringan udara.
Dibukanya penerbangan ini juga, kata dia, merupakan salah satu bentuk dukungan Indonesia AirAsia.
"Membuka gerbang dan memperkenalkan pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Timur melalui Kupang, setelah sebelumnya dibuka rute ke Labuan Bajo dari Jakarta dan Denpasar,” kata Capt. Wuri.
Baca juga: Wisata Labuan Bajo,Harga Tiket Pesawat Lion Air, AirAsia, Citilink dan Batik Air ke Kota Labuan Bajo
Ia menambahkan, adanya penerbangan ini juga dapat mendorong keinginan turis domestik maupun mancanegara seperti Australia, Malaysia, Singapura dan Thailand untuk menjelajahi keindahan pariwisata Kupang, melalui Denpasar, Bali.
Begitu pun dengan masyarakat Kupang yang ingin bepergian melalui Denpasar, Bali untuk melanjutkan perjalanannya ke berbagai destinasi baik domestik maupun internasional seperti Surabaya, Jakarta, Kuala Lumpur, Singapura, Bangkok, dan Perth.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/AirAsia-Mendarat-di-Bandara-El-Tari.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.