Berita NTT

Red MEDEVAC Bangun Jasa Evakuasi Medis di NTT, Pertolongan Lebih Cepat 

Sebuah perusahaan bernama RED MEDEVAC, gagasan putra NTT menyediakan layanan jasa medis ini. Perusahaan tersebut dirintis bulan Januari 2022 lalu

Editor: Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM/HO
EVAKUASI PASIEN - Petugas medis dari RED MEDVAC sedang melakukan evakuasi medis terhadap Kepala Staf Kepresidenan Timor Leste melalui jalur penerbangan. 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Irfan Hoi

POS-KUPANG.COM, KUPANG - Provinsi NTT punya kabar gembira. Jika selama ini pasien sakit yang ada di pelosok-pelosok sulit dievakuasi ke fasilitas kesehatan (faskes) ataupun mendapat layanan yang memadai, kini sudah ada jawaban untuk mengatasi masalah demikian. 

Ada sebuah jasa pelayanan medis yang sudah beroperasi di wilayah NTT. Jasa ini merupakan karya anak-anak NTT, yang berlatarbelakang para dokter spesialis.  Hal ini bertujuan lebih mempercepat pertolongan bagi pasien. 

Layanan ini disebut-sebut bisa membawa pasien melalui angkutan udara, laut dan darat. Pelayanan paling cepat menjadi prioritas ada pada jasa ini.

Tidak perlu khawatir, yang jelas layanan ini akan bisa menyesuaikan dengan kondisi keuangan pasien. 

Baca juga: Kemendes PDTT Gandeng DoctorTool dalam Digitalisasi Pelayanan Kesehatan di Desa 

Sebuah perusahaan bernama RED MEDEVAC, gagasan putra NTT menyediakan layanan jasa medis ini. Perusahaan tersebut dirintis bulan Januari 2022 lalu dan kini telah memulai aktivitasnya. 

Founder RED MEDEVAC, dr. Elric Brahm Malelak, SpBS, MKM menyebut pelayanan jasa yang digagas, berangkat dari melihat topografi NTT yang memiliki wilayah kepulauan. Hal ini membuat kesulitan bagi warga ketika hendak mendapat pelayanan kesehatan. 

Sisi lain, selama ini NTT nyaris dilayani dengan jasa yang sama oleh perusahaan yang berada diluar wilayah NTT. Akibatnya, ada tenggak waktu dan harga yang lumayan menguras kantong pasien. 

Lewat ngobrol bersama beberapa rekannya, dr. Elric kemudian mendirikan perusahaan ini dan mulai bergerak. 

Baca juga: Pembiayaan BPJS Harus Utamakan Pelayanan Kesehatan Berbasis Kemanusiaan

"Kalau untuk kasus emergency itu kita agak susah. Ini dulunya sudah ada tapi diambil oleh orang luar dengan harga yang lumayan. Jadi kita berpikir harus ada supaya bisa ada penyeimbang," kata dia ketika diwawancarai, Jumat 17 Maret 2023 lalu. 

Dengan kehadiran layanan ini maka masyarakat di kelas menengah kebawa bisa mengakses. Untuk memperlancar semua layanan ini, pihaknya telah berkerja sama dengan beberapa rumah sakit besar di Kota Kupang. 

"Jadi selain jemput, kita sudah koordinasi dengan rumah sakit sehingga tidak bingung lagi dan akses masuk. Kita sudah hubungi dokter dan tim," kata dr. Elric lagi. 

Untuk memudahkan semua proses, nantinya pasien akan langsung dibawa ke pusat transportasi terdekat seperti bandar udara ataupun laut. Akan ada dokter anastesi yang ikut dalam evakuasi medis. Dokter ini dimaksudkan agar bisa memberi pertolongan bila terjadi hal lain sewaktu dalam perjalan. 

Di dalam transportasi yang digunakan juga, sebelum berangkat akan dilengkapi dengan berbagai alat kesehatan penanganan darurat. 

Baca juga: Resmikan Gedung Baru IGD RSB Titus Uly Kupang, Kapolda NTT Minta Utamakan Pelayanan Kesehatan

Halaman
123
Sumber: Pos Kupang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved