Undana

Prodi Matematika Undana Kupang Gelar Lomba COC se-Indonesia

Dionisius Asa Balibo , Koordinator Lomba 2 mengatakan Kegiatan COC bertujuan untuk mangarahkan calon guru agar memanfaatkan teknologi

Editor: Edi Hayong
POS-KUPANG.COM/Rosalia Andrela Nago.
POSE BERSAMA - Dosen Pendidikan Matematika dan Panitia pose bersama peserta kegiatan Creative Online Contest (COC) di Aula SMK Negeri 3 Kupang, Selasa, 1 November 2022 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Rosalia Andrela Nago.

POS-KUPANG.COM,KUPANG- Himpunan Mahasiswa Program Studi atau Prodi Matematika Undana Kupang melaksanakan pembukaan kegiatan Creative Online Contest (COC).

Pembukaan lomba diadakan di Aula SMK Negeri 3 Kota Kupang, Selasa 1 November 2022.

Menurut Dionisius Asa Balibo , Koordinator Lomba 2 mengatakan Kegiatan COC bertujuan untuk mangarahkan calon guru agar memanfaatkan teknologi.

“Tujuan kegiatan ini untuk mempersiapkan dan mengarahkan mahasiswa-mahasiswa pendidikan matematika yang bakal calon guru nanti. Sehingga mereka bisa memanfaatkan teknologi-teknologi yang ada untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia” kata Doni.

“Seperti yang kita tahu peserta didik menganggap matematika itu susah. Kami panitia berinisiatif mengadakan kegiatan ini sehingga para guru bisa bagaimana cara menumbuhkan rasa cinta peserta didik terhadap matematika, makanya diadakan ini lomba” tambah Doni.

Lebih lanjut Doni menjelaskan lomba yang akan diadakan ada dua jenis.

Baca juga: FKKH Undana Gelar Seminar Internasional, Bahas Perkembangan Ilmiah Penanganan Virus

”Kegiatan ini didalamnya terdiri dari dua jenis lomba. Pertama Creative Online Teaching Contest atau lomba mengajar. Kedua Online Learning  Media Content atau lomba membuat media pembelajaran berbasis digital. Lomba ini sudah mencakup seluruh Indonesia” jelas Doni.

Sementara itu salah seorang Dosen Pendidikan Matematika, Dr. Wara Sabon Dominikus M.Sc mengatakan bahwa kegiatan seperti ini telah berjalan sejak lama.

“Karena 2019 ada pandemi Covid-19, kegiatan ini sempat berhenti. Sekarang sudah mulai lagi” ujar Dominikus saat diwawancarai Pos Kupang di Aula SMK N 3 Kupang.

Tahun 2022, merupakan tahun ketiga Prodi Pendidikan matematika melaksanakan lomba serupa. Tahun pertama peserta lomba terbatas pada wilayah NTT. Tahun kedua peserta lomba mencakup Nusa Tenggara dan Bali. Tahun ini lomba dibuka skala nasional.

“Pesertanya sekarang untuk lomba satu itu total pesertanya ada 31 orang. sedangkan untuk lomba duanya itu pesertanya ada 36 orang dengan rincian 2 tim dan 8 individu. Lomba ini hanya diselenggarakan untuk para mahasiswa jurusan Pendidikan Matematika yang ada di seluruh Indonesia. pendaftarannya dilakukan secara online” ujar Doni.

Baca juga: Rektor Undana Kupang Sebut Keunikan Beasiswa Bank Indonesia

Lomba diadakan selama satu bulan mulai hari Rabu, 02 November 2022 -30 November 2022.

Peserta lomba berasal dari berbagai Universitas di Indonesia baik yang berada di NTT maupaun di luar NTT.

Perlombaan dilakukan secara online, dengan cara mengirim video salah satunya video pembelajaran yang dibuat dengan memanfaatkan teknologi aplikasi seperti Adobe Ilustrator, Adobe Flash, Sketch, dan aplikasi lainnya sesuai kebutuhan pembuat.

Materi yang menjadi bahan video adalah materi Matematika kelas VIII dan kelas IX.

“Kegiatan yang diadakan mahasiswa ini, akan menjadi agenda rutin setiap tahun. Harapannya agar mendorong mahasiswa lebih kreatif. Mahasiswa dapat memanfaatkan teknologi berbasis aplikasi untuk membuat media pembelajaran” ujar Dominikus. (cr19)

Ikuti Berita POS-KUPANG,COM lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved