Berita Ende Hari Ini

Ini Jadwal Kunjungan Kerja Jokowi di Bajawa dan Ende

Presiden Jokowi akan mengikuti upacara bendera merah putih di lapangan Pancasila Ende, dengan bertindak sebagai inspektur upacara

Editor: Rosalina Woso
POS KUPANG/ROMUALDUS PIUS
Markas Polres Ende 

Laporan POS-KUPANG.COM, Nofri Fuka

POS-KUPANG.COM, ENDE - Presiden Jokowi akan melawat ke Kabupaten Ende dan Kabupaten Ngada pada 31 Mei 2022 hingga 1 Juni 2022 mendatang. 

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Mapolres Ende Kunjungan berubah semula RI. 1 (Bapak Presiden menjadi RI 1 dan 2 (Bapak dan Ibu Presiden). 

Kunjungan semula tiba pukul 20.00 wita menjadi 17.50 wita. 

Kunjungan semula hanya 1 Kabupaten menjadi 2 kabupaten (Ende & Ngada). 

Terkait dengan rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan saat kunker Jokowi ke 2 kabupaten ini adalah sebagai berikut, 

Baca juga: Sambut Bulan Imunisasi Nasional, Dinkes TTU Fokus Berikan Pelayanan di Sekolah dan Posyandu

Pada Selasa, 31 Mei 2022, pukul 17.50 wita Presiden dan rombongan Mendarat di bandara H. HasanAroeboesman Ende, selanjutnya menuju hotel Grand Wisata. Di hotel tersebut, akan menjadi tempat makan malam (tentatif). 

Sedangkan Rabu, 1 Juni 2022, usai Presiden bersama rombongan sarapan pagi di Hotel Grand Wisata, rombongan akan bergerak menuju tempat pengasingan bung karno yang terletak di Kelurahan Kota raja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. 

Selanjutnya, Presiden Jokowi akan mengikuti upacara bendera merah putih di lapangan Pancasila Ende, dengan bertindak sebagai inspektur upacara. 

Usai upacara, presiden akan melihat Taman Renungan Bung Karno (penjelasan sejarah), selanjutnya, menuju rumah adat (penganugerahan gelar). 

Baca juga: Ruth Laiskodat dan Cosmas Lana Digeser Jabatannya

Kemudian ia akan kembali menuju Rumah Jabatan Bupati Ende untuk berganti pakaian dan menuju Bandara H. Hasan Aroeboeman Ende. Di bandara tersebut, Jokowi akan tackoff menggunakan Heli Super Puma menuju Kabupaten Ngada. 

Tiba di bandara bajawa kabupaten Ngada, ia bergerak menuju Pasar Soa dalam rangka memberikam bantuan modal usaha dan minyak goreng, kemudian menuju pasar Bobou untuk memberikan bantuan modal usaha dan minyak goreng. 

Selanjutnya, menuju rumah jabatan Bupati Ngada dalam rangka ramah tamah. Usai acara ramah tamah Presiden bersama rombongan menuju bandara Turelelo Bajawa berbalik kembali bandara H. Hasan Aroeboesman Ende untuk berganti pesawat. Pada pukul 14.10 wita presiden bersama rombongan kembali ke Jakarta. (*)

Berita Ende Hari Ini 

Sumber: Pos Kupang
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved