Pembunuhan Ibu dan Anak
Jekson Manafe Menangis Kenang Astri dan Lael
Meski keduanya tak saling dekat karena sikap Astri yang prinsipal namun keduanya saling memahami.
Laporan Kontributor POS-KUPANG.COM, Irfan Hoi
POS-KUPANG.COM, KUPANG - Air mata Jekson Manafe (Jek) tidak terbendung ketika mengenang adiknya almarhum Astri Manafe dan Lael Maccabe, keponakan Jek.
Kedua korban menjadi bagian dari keluarga besar Manafe yang selalu mengisi tiap waktu rumpun keluarga Manafe, termasuk Jek.
Dalam acara Ngobrol Asyik di Pos Kupang, Sabtu 8 Januari 2022, Jek Manafe mengurai rasa sedihnya mengenang kedua orang yang paling dia sayangi itu hanya dalam bayang semu.
Tanggal 27 Agustus 2021, Astri, Lael dan Jek sempat bertemu di rumah Saul Manafe, ayah kandung Astri dan Jek. Jek yang tinggal terpisah, sore itu mampir ke rumah orang tuanya.
Baca juga: Kejati NTT Masih Teliti Berkas Kasus Pembunuhan Astri Manafe dan Lael
Ia bersama istri sempat menyapa Astri, Lael dan semua keluarga di rumah sebelum malam, Astri dan Lael dijemput hingga meregang nyawa.
Dia berkata, kalau pun pada akhirnya ia tauh kejadian akan seperti sekarang, Jek mengaku pasti dirinya orang pertama yang membendung perjalanan Astri dan Lael yang kemudian jadi petaka itu.
Meski keduanya tak saling dekat karena sikap Astri yang prinsipal namun keduanya saling memahami.
Lima bulan sudah kasus ini bergulir, emosi, empati dan simpati datang silih berganti berharap kasus ini bisa ada titik terang yang diinginkan banyak orang.
Baca juga: Warga Kembali Gelar Aksi di DPRD NTT Soal Kasus Astri Manafe dan Lael Maccabe
Jek menyebut, dirinya sempat emosi dan mengeluarkan pernyataan keras beberapa kali. Ungkapan itu disampaikan berharap adanya jalan untuk menemukan kebenaran perihal kematian Astri dan Lael, kedua korban pembunuhan sadis nan keji itu.
"Dengan pihak penyidik, tapi kami dari keluarga sudah menyampaikan permohonan maaf. Karena ada mis komunikasi sedikit," kata Jek.
Pada suatu waktu, ketika dihubungi salah seorang pengacara hukum dari Jakarta meminta dirinya untuk banyak berdoa. Mendengar itu, Jek menuju ke pojok foto Astri dan Lael, air mata Jek tumpah seketika itu.
"Saya peluk fotonya, saya menangis. Saya minta maaf. Saya cium fotonya, berdoa minta maaf. Sama anaknya. Saya melepaskan semua beban yang ada," ucap Jek dalam acara Ngobrol Asyik Pos Kupang yang dipandu Host Jurnalis Novemy Leo.
Baca juga: Riwayat Pendidikan Astri Manafe, Korban Pembunuhan Oleh RB di Kupang
Sejak saat itu, dirinya merasa cukup legah. Ada cahaya memberi terang bagi persoalan yang mendera keluarga Manafe ini.
Melalui pergumulan juga, keluarga Manafe kemudian menerima kejadian ini sebagai sebuah jalan Tuhan 'memanggil' kembali Astri dan Lael. Keluarga ikhlas dengan hal itu.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/kakak-kandung-astri-jek-manafe-kiri.jpg)