Berita Internasional
Taliban Kuasai Afghanistan, Filipina Minta Tolong Indonesia Lakukan Hal Berbahaya Ini di Afghanistan
Indonesia pun turut mengevakuasi warganya dengan mengirim Pesawat Boeing 737-400 milik TNI Angkatan Udara (AU).
Kelima WNA asal Filipina itu dilaporkan akan menjalani karantina di Hotel Swiss-Belhotel Airport, Jakarta. Sementara di mana para WNI dan kedua warga Afghanistan akan menjalani karantina belum diketahui.
Baca juga: Tentara Afganistan Kocar-kacir Disikat Taliban , Padahal Militer Afganistan Dilatih Tentara Amerika
Selain Indonesia dan Filipina, berikut ini beberapa negara yang mengevakuasi warganya dari Afghanistan:
AS
Selain mulai mengevakuasi orang-orangnya, AS mengirim pasukan untuk membantu upaya evakuasi.
Di sisi lain, Washington juga berencana tetap mempertahankan tim inti diplomat di Kabul, meski itu bisa berubah tergantung pada penilaian keamanan.
Jerman
Menteri Luar Negeri Jerman Heiko Mass mengatakan pada Jumat 13 Agustus 2021 bahwa negara itu akan mengurangi staf kedutaannya hingga jumlah yang minimal.
Inggris
Inggris juga telah mengumumkan akan secara signifikan mengurangi staf diplomatiknya di Afghanistan.
Kementerian Pertahanan Inggris mengatakan pada Kamis 12 Agustus 2021 bahwa mereka akan menerbangkan sekitar 600 tentara ke Afghanistan untuk membantu evakuasi.
Belanda
Belanda mengurangi kehadirannya di Afghanistan dan mengevaluasi apakah orang-orangnya di sana bakal diungsikan sepenuhnya, mengingat situasi keamanan yang memburuk.
Menteri Luar Negeri Belanda Sigrid Kaag mengatakan pada Jumat 13 Agustus 2021, bahwa negara itu bermaksud untuk membuka kedutaan selama mungkin.
Swiss
Swiss tidak memiliki kedutaan besar di Kabul.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/pejuang-taliban-di-kandahar-afghanistan_054.jpg)