Gempa Tektonik 3.6 SR di Waingapu Adalah Gempa Bumi Dangkal
Gempa tektonik berkekuatan 3.6 Skala Richter (SR) yang terjadi di Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, NTT pada Sabtu, 22 Mei 2021
Penulis: Oby Lewanmeru | Editor: Kanis Jehola
POS-KUPANG.COM | WAINGAPU -- Gempa tektonik berkekuatan 3.6 Skala Richter (SR) yang terjadi di Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, NTT pada Sabtu, 22 Mei 2021 merupakan Gempa Bumi dangkal.
Gempa ini terjadi pada pukul 21:45:53 WIB atau pukul 22.45.53 Wita.
Hasil analisa BMKG menunjukkan bahwa gempabumi ini berkekuatan M=3,6. Episenter terletak pada koordinat 9,58 LS dan 120,25 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 9 km Barat Laut Waingapu - NTT. Gempa bumi ini berada pada kedalaman 41 km.
Kepala Balai Besar BMKG Wilayah III Denpasar, Agus Wahyu Rahardjo, S.P mengatakan, dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat aktivitas Subduksi.
Baca juga: Tujuh Atlet dari Belu Wakil NTT Ikut PON di Papua
Baca juga: Promo McDonalds Menu Baru Ice Lychee Tea Minggu 23 Mei 2021, Harga Spesial Rp 17.727
Sedangkan dampak Gempa bumi tersebut, berdasarkan laporan masyarakat berupa guncangan dirasakan di Waingapu II MMI *(Getaran dirasakan oleh beberapa orang dan benda tergantung bergoyang).
Menurut Rahardjo, hingga pukul 22:10 WIB dan sesuai hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempabumi susulan.
Kepada masyarakat, Rahardjo mengimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Baca juga: Anies Baswedan Bersimpati Terhadap Palestina Hingga Pasang Lampu Warna Khas Bendera Palestina di JPO
Baca juga: Perhatian Calon PesertaTes CPNS 2021,Aturan Baru Pelamar Wajib Isolasi Mandiri SebelumUjian,Syarat?
Dikatakan, masyarakat harus memastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi (Instagram/Twitter @infoBMKG), website (http://www.bmkg.go.id atau inatews.bmkg.go.id), telegram chanel (https://t.me/InaTEWS_BMKG), atau melalui Mobile Apps (IOS dan Android): wrs-bmkg atau infobmkg. (Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Oby Lewanmeru)