Berita Malaka Terkini
Diterjang Angin Puting Beliung, Pos Polisi Sub Sektor Ailala-Malaka Masih Merana
Pos Polisi Sub Sektor Ailala di Desa Alas Utara, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka, wilayah Hukum Polres Malaka rusak diterj
Penulis: Edy Hayong | Editor: Ferry Ndoen

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Edi Hayong
POS-KUPANG.COM I BETUN---Pos Polisi Sub Sektor Ailala di Desa Alas Utara, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka, wilayah Hukum Polres Malaka rusak diterjang angin puting beliung.
Saat ini Pos tersebut belum diperbaiki alias masih merana. Diharapkan pemerintah dan petinggi kepolisian supaya memperhatikan dan memperbaiki agar pelayanan buat warga dapat berjalan kembali.
Hal ini disampaikan Wakil Ketua Komisi III DPRD Malaka Maria Fatima Seuk Kain usai Reses di Desa Alas Utara, sekaligus memantau langsung Pos Kepolisian Sub Sektor Ailala, Selasa (1/9).
Menurut Mery Kain sapaan akrabnya, Pos Polisi Sub Sektor Ailala itu atapnya sudah terbongkar di beberapa bagian. Dampaknya, para anggota polisi yang di tugaskan di tempat tersebut menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjadi kurang nyaman.
Untuk itu, lanjut Mery, sangat diharapkan adanya bantuan pemerintah dan institusi terkait bisa memperhatikan kondisi ini. Selama ini warga
yang ada di dekat perbatasan RI-RDTL selalu berkoordinasi dengan anggota di pos tersebut.
"Kalau bisa diberikan tempat yang layak bagi anggota Polisi yang bertugas di tempat itu supaya pada waktu beristirahat tidak kena angin maupun hujan. Saya juga akan sampaikan kondisi ini epada Pemda Malaka melalui Dinas Sosial," ujar politisi Partai Golkar ini.
Sementara Sekretaris Desa Alas Utara, Nikodemus Leki Berek, mengakui Pos Polisi Sub Sektor mengalami kerusakan di pos jaga maupun asrama bagian atapnya karena diterjang angin kencang pada beberapa bulan lalu dan satu rumah warga juga mengalami kerusakan yang sama.
"Saya bersama masyarakat setempat merasa kasihan kepada anggota polisi yang bertugas di pos itu. Mohon pihak terkait agar memperhatikan dan memperbaiki pos tersebut agar Polisi yang bertugas merasa nyaman supaya bisa menjaga kami dengan tenang dari gangguan Keamanan dan ketertiban masyarakat," pinta Nikodemus.(*)
• Tingkat Sinergitas TNI-POLRI, Danramil Ruteng-Kapolsek Cibal Coffee Morning 30 Babinsa-Bhakantibmas
• Di TTU, Sebelum Deklarasi, Paket Desa Sejahtra Bersama Pendukungnya Pawai Keliling Kota Kefamenanu

Pemkab Malaka Teken MoU Kesehatan Gratis dengan RSUD Gabriel Manek |
![]() |
---|
Longsor di Kali Benenai Ancam Lahan Pertanian Warga Forekmodok |
![]() |
---|
Tim UPT Penda Malaka "Bergerilya" di Weliman, Ini Tujuannya |
![]() |
---|
UPT Penda NTT Wilayah Malaka Hadirkan "Jempola", Ini Tujuannya |
![]() |
---|
Jelang Pengumuman Hasil Sengketa Pilkada, Polri dan TNI Turunkan Kekuatan Penuh di Malaka |
![]() |
---|