Kisah Dokter Meninggal Karena Infeksi Corona, Tunda Nikah dan Ciptakan Lagu untuk Istri

Salah satu tim medis yang gugur saat berada di garda terdepan menghadapi virus corona adalah dr. Michael Robert Marampe

Editor: Alfred Dama
Instagram @mikemarampe
dr. Michael Robert Marampe meninggal dunia karena terpapar virus corona. Sebelum meninggal, ia sempat menyemangati para tenaga medis melalui video singkat dan menciptakan sebuah lagu untuk calon istrinya. 

Kisah Dokter Meninggal Karena Infeksi Corona, Tunda Nikah dan Ciptakan Lagu untuk Calon Istri

POS KUPANG.COM -- Pendemi virus corona bukan saja membunuh pasien, tetapi juga menyerang tim medis yang berupaya menyelamatkan nyawa pasien

Salah satu tim medis yang gugur saat berada di garda terdepan menghadapi virus corona adalah dr. Michael Robert Marampe

Dokter yang masih berusia muda dan masih bujangan ini meninggal setelah terpapar virus corona 

Pengurus Besar (PB) Ikatan Dokter Indonesia (IDI) menyampaikan kabar duka atas meninggalnya dr. Michael Robert Marampe, karena Covid-19.

Humas IDI, dr. Halik Malik mengatakan, sampai Senin (27/4/2020), telah ada 24 dokter di Indonesia yang meninggal karena Virus Corona.

"Iya setidaknya ada 24 dokter yang meninggal sejauh ini," kata Halik saat dihubungi Tribunnews.com, Senin (27/4/2020).

RAMALAN ZODIAK HARI Ini Selasa 28 April 2020: Capricorn Kejutan dari Kekasih, Virgo Jangan Emosi

Putra Ahok Makin Mirip Puput Nastiti Devi , Yosafat kini Berusia 3 Bulan, Begini Tingkah Lucunya

Prediksi Pendemi Virus Corona Berakhir di Bebagai Negara , Kabar Baiknya Indonesia Ikut Mereda

Diketahui, Michael meninggal dunia di RS Polri Kramat Jati.

Saat dikonfirmasi Tribunnews.com, Humas RS Polri Kramat Jati, AKBP Kristianingsih membenarkannya.

Kristianingsih menyebutkan Michael meninggal dunia di rumah sakit tersebut pada Sabtu (25/4/2020) lalu.

"Meninggalnya Sabtu malam, dimakamkan Minggu pagi," terangnya pada Tribunnews.com, Senin (27/4/2020) siang.

Ia mengatakan, Michael telah dirawat di RS Polri Kramat Jati sejak Kamis (23/4/2020).

Sebelumnya, menurut informasi yang diterima Kristianingsih, Michael lebih dulu dirawat di Rumah Sakit Persahabatan.

"Dirawat di Rumah Sakit Polri sejak tanggal 23 April 2020," tuturnya.

Memberikan Semangat pada Tim Medis yang Menangani Covid-19

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved