VIDEO: Habis Tiup Lilin Ultah, Uskup Agung Kupang, Mgr. Petrus Turang Disalami Hajah di Oinlasi TTS

Kamis (27/7/2017) pukul 09.00 Wita, Hajah Ida dan umat Muslim dan Katokik serta Protestan berbaur mempersiapkan makanan.

Penulis: omdsmy_novemy_leo | Editor: Agustinus Sape

Laporan Wartawan Pos Kupang, Novemy Leo

POS KUPANG. COM, SOE - Hajah Neni, Hajah Erni, Hajah Ida serta umat di Oinlasi, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) rela bangun tidur subuh mempersiapkan konsumsi dan segala sesuatu demi perayaan HUT ke-20 tahbisan Uskup Agung Kupang, Mgr. Petrus Turang, Pr serta menyukseskan perayaan HUT ke-50 Paroki St. Paulus Oinlasi.

Disaksikan Pos Kupang, Kamis (27/7/2017) pukul 09.00 Wita, Hajah Ida dan umat Muslim dan Katokik serta Protestan berbaur mempersiapkan makanan.

Meski misa sudah dimulai, Hajah Ida dan kawan-kawan masih terus berada di dapur untuk memasak makanan bagi Mgr. Turang dan ribuan undangan.

"Kami sudah bangun dari subuh untuk masak-masak dan mempersiapkan acara hari ini supaya berjalan lancar," kata Hajah Neni dibenarkan ibu lain.

Menurut Hajah Ida, di wilayah Oinlasi ini umat Kristen dan Muslim selalu kompak dalam berbagai kegiatan.

"Kalau umat muslim ada hajatan, orang Kristen akan membantu. Sebaliknya, kalau orang Kristen ada acara, kami dari Muslim datang bantu. Kami semua di sini bersaudara meski berbeda agama," kata Hajah Ida dan Erni.  

Uskup Agung Kupang, Mgr. Petrus Turang, bersalaman dengann ibu-ibu Muslim usai memimpin misa di Gereja Paroki St. Paulus Oinlasi, TTS, Kamis (27/7/2017) siang.
Uskup Agung Kupang, Mgr. Petrus Turang, bersalaman dengann ibu-ibu Muslim usai memimpin misa di Gereja Paroki St. Paulus Oinlasi, TTS, Kamis (27/7/2017) siang. (POS KUPANG/NOVEMY LEO)

Hajah Ida, Neni dan Erni mengucapkan selamat kepada Uskup dan umat Paroki St Paulus Oinlasi.

"Selamat ulang tahun untuk Bapak Uskup dan Paroki Oinlasi. Semoga Bapak Uskup selalu sehat," kata Hajah Ida. 

Perayaan pesta Emas Paroki St. Paulus Oinlasi dan perayaan  HUT ke-20 tahbisan Uskup bagi Mgr. Petrus Turang itu dikemas dalam misa yang dipimpin langsung oleh Uskup Turang, didampingi 40-an pastor dari berbagai wilayah di TTS.

Ribuan umat hadir dalam perayaan itu, baik dari wilayah TTS, Kabupaten TTU, Belu, Kupang dan lainnya.

Misa berjalan kidmat dengan iringan paduan suara dari umat  dan pemuda setempat. Mereka membawakan lagu-lagu dalam bahasa Timor dan Indonesia yang sangat menghibur.

Dalam perayaan itu, Uskup juga memberkati ratusan anak-anak usia bayi hingga belasan tahun.

Usai misa, dilanjutkan dengan acara pemotongan kue ulang tahun dan tumpeng oleh Uskup. Potongan kue diberikan kepada sejumlah pejabat, dan tamu undangan dari Kupang serta Camat Amanuban Selatan.

Para Imam saat memasuki tenda perayaan misa Syukur 50 tahun Paroki St. Paulus Oinlasi, Kamis (27/7/2017) siang
Para Imam saat memasuki tenda perayaan misa Syukur 50 tahun Paroki St. Paulus Oinlasi, Kamis (27/7/2017) siang (POS KUPANG/NOVEMY LEO)

Sebelum mengakhiri acara, Uskup Turang mengajak Wakil Bupati TTS, Obet Naitboho, dan pengusaha dari Kupang, Chandra, menanam anakan Pohon cengkeh di halaman gereja setempat.
Uskup Turang juga tak henti melayani umat yamg meminta foto bersama. (*)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved