VIDEO: LMND Gelar Mimbar Bebas di Jalan El Tari Kefamenanu, Banyak Tuntutannya

Mendesak YLP PT. PGRI NTT untuk mengganti seluruh kerugian mahasiswa yang timbul akibat pencabutan izin operasional.

Penulis: Teni Jenahas | Editor: Agustinus Sape

Laporan Wartawan Pos Kupang, Teni Jenahas

POS KUPANG. COM, KEFAMENANU - Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Eksekutif Kefamenanu menggelar mibar bebas di Jalan El Tari, Kota Kefamenanu, Sabtu (22/7/2017).

Mereka menuntut pemerintah Indonesia dan Provinsi NTT segera memberikan kejelasan mengenai penutupan kampus Universitas PGRI NTT dan segera mengalihkan mahasiswa PGRI NTT ke kampus lain sesuai program studinya.

Mendesak YLP PT. PGRI NTT untuk mengganti seluruh kerugian mahasiswa yang timbul akibat pencabutan izin operasional.

Menuntut pemerintah Indonesia untuk tidak melakukan liberalisasi di bidang pendidikan.

Menuntut Pemerintah Kabupaten TTU untuk segera menyelesaikan persoalan agraria yang dibiarkan berlarut-larut oleh Pemerintah Kabupaten TTU.

Mengecam keras tindakan aparat kepolisian yang semena-mena menganiaya mahasiswa yang berjuang meminta haknya.

Menuntut Polda NTT untuk memberikan sanksi tegas kepada aparat kepolisian yang melakukan tindakan represif terhadap mahasiswa Universitas PGRI NTT.

Pantauan Pos Kupang, Sabtu (22/7/2017), sebanyak 10 mahasiswa LMND melakukan mimbar bebas di Jalan El Tari Km 3, Kota Kefamenanu, tepatnya di persimpangan Terminal Kefamenanu.

Mereka berorasi di pinggir jalan secara bergantian, sedangkan mahasiswa yang lain memegang bendera dan spanduk. (*).

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved