VIDEO: Warga Manulai II Kupang Berkerumun di Lokasi Penemuan Bayi

Pantauan Pos Kupang, Sabtu (17/3/2018), sekitar pukul 09:00 wita warga Manulai II sudah memenuhi lokasi penemuan bayi.

Penulis: Oby Lewanmeru | Editor: Agustinus Sape

Laporan Wartawan Pos-Kupang.com, Oby Lewanmeru

POS KUPANG.COM,KUPANG -- Warga RT 03 dan 04 RW 02, Kelurahan Manulai II, Kecamatan Alak, Kota Kupang mengerumuni rumah milik Haris Daeng.

Di rumah ini seorang bayi laki-laki ditemukan.

Pantauan Pos Kupang, Sabtu (17/3/2018), sekitar pukul 09:00 wita warga Manulai II sudah memenuhi lokasi penemuan bayi.

Bayi laki-laki itu pertama kali ditemukan oleh Viktor Haba Gea.

Bayi ini ditemukan masih bernyawa dan ditemukan di rumah Haris Daeng.

Rumah ini masih dalam tahap pembangunan sehingga kosong.

Beberapa saat setelah ditemukan, warga melaporkan ke RT setempat dan ke aparat kepolisian.

Aparat Kepolisian Sektor (Polsek) Alak dan dari Polres Kupang Kota tiba dan melakukan olah TKP.

Polisi kemudian memasang garis polisi di rumah itu.

Garis polisi dipasang mengelilingi kamar depan tempat bayi laki-laki ditemukan.

Polisi juga meminta agar warga jangan masuk ke dalam kamar tempat bayi diletakkan.

Sementara di dalam kamar itu, masih ada pakaian milik buruh yang mengerjakan rumah Haris Daeng.

Setelah memasang garis polisi, aparat dari Polsek Alak juga menghimpun data dan keterangan dari warga sekitar,t ermasuk melakukan pengambilan keterangan dari Viktor Haba Gea.

Polisi juga melakukan pemeriksaan beberapa titik yang diketahui ada bercak darah.

Selengkapny, simak video. (*)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved