Malaka Terkini

Pemkab Malaka Terus Antisipasi Penyakit ASF

Methildes menambahkan, Malaka memiliki potensi tinggi dalam penyebaran virus ASF karena tingginya aktivitas peternakan babi di daerah tersebut.

Editor: Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM/KRISTOFORUS BOTA
Plh. Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Malaka, Methildes Seran, saat ditemui POS-KUPANG.COM di ruang kerjanya pada Senin (2/6/2025). 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Kristoforus Bota

POS-KUPANG.COM, BETUN - Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Malaka, Methildes Seran, menegaskan bahwa pihaknya terus melakukan berbagai upaya untuk mencegah penyebaran penyakit African Swine Fever (ASF) di wilayah Kabulaten Malaka.

Saat ditemui POS-KUPANG.COM di ruang kerjanya pada Senin (2/6/2025), Methildes mengungkapkan bahwa penyakit ASF sebenarnya sudah ada sejak tahun 2019.

 Saat itu, dirinya masih menjabat sebagai Kepala Bidang dan belum menjadi Plh. Kepala Dinas Peternakan.

“Dari pusat sudah ada bantuan sejak tahun 2019. Sejak saat itu kami mulai melakukan sanitasi lingkungan dan sosialisasi untuk pembersihan kandang,” jelasnya.

Methildes menambahkan, Kabupaten Malaka memiliki potensi tinggi dalam penyebaran virus ASF karena tingginya aktivitas peternakan babi di daerah tersebut.

Baca juga: Ketua PGRI Malaka Dukung Kebijakan Bupati Lindungi Guru dari Rasa Khawatir Saat Mendidik

Oleh karena itu, langkah-langkah pencegahan harus terus digencarkan.

“Kami melakukan sosialisasi dan pembagian brosur serta banner di 127 desa yang ada di Kabupaten Malaka. Intinya, kami berupaya agar penyakit ASF ini tidak masuk dan menyebar di Malaka,” tegasnya.

Pihak Dinas Peternakan juga mengimbau para peternak untuk menjaga kebersihan kandang dan mengikuti anjuran teknis dari petugas lapangan guna mencegah penyebaran penyakit tersebut. (ito)

Ikuti Berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved