Persebata Tiba di Kupang

BREAKING NEWS: Persebata Lembata Tiba di Kupang, Disambut Lautan Suporter

Pengalungan itu merupakan sebuah simbol penghormatan dan kebanggaan atas perjuangan mereka di kancah sepak bola Liga 4 Nasional.

Penulis: Ray Rebon | Editor: Eflin Rote
POS-KUPANG.COM/RAY REBON
Tim Persebata Lembata berada di mobil kontainer bersama suporter melakukan konvoi di Kota Kupang 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ray Rebon

POS-KUPANG.COM, KUPANG - Suasana haru dan penuh sukacita menyelimuti Bandara El Tari, Kupang, Senin 26 Mei 2025 pagi, saat Tim Persebata Lembata mendarat sekitar pukul 08.45 WITA. 

Kedatangan sang pahlawan dari tanah Lomlem itu disambut gegap gempita oleh ratusan suporter, tokoh masyarakat, dan pejabat daerah.

Wakil Bupati Lembata, H. Muhamad Nasir memimpin langsung prosesi penyambutan dengan mengalungkan selendang kepada manajer, pelatih, hingga seluruh pemain Persebata Lembata.

Pengalungan itu merupakan sebuah simbol penghormatan dan kebanggaan atas perjuangan mereka di kancah sepak bola Liga 4 Nasional.

Teriakan semangat dan nyanyian khas "Baleo-Baleo" menggema di ruang kedatangan bandara. 

Lagu ini dinyanyikan oleh para suporter setia, Lomlen Mania, yang datang dengan atribut lengkap, spanduk, dan semangat membara untuk menyambut tim kebanggaan mereka.

Baca juga: Persebata Lembata Ukir Prestasi di Liga 4 Nasional, Siap Diarak di Kota Kupang

Tak hanya itu, iring-iringan kendaraan spektakuler telah disiapkan untuk mengarak tim menuju pusat kota. 

Tampak, satu mobil kontainer, satu truk besar pengangkut sound system, dua mobil pick-up bertuliskan khusus "Tim Persebata," serta puluhan kendaraan roda empat lainnya siap memeriahkan konvoi menuju Kantor Gubernur NTT.

Jalur-jalur utama Kota Kupang akan dilintasi dalam arak-arakan sebagai bentuk euforia dan penghormatan masyarakat atas prestasi Persebata Lembata, yang telah menjadi kebanggaan baru sepak bola NTT. Dimana tim Persebata Lembata bakal melaju ke liga 3 Nasional musim depan. (rey)

Ikuti Berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved