Berita Kota Kupang

BPJS Kesehatan Apresiasi Mall Pelayanan Publik Kota Kupang

Selama kunjungannya, Lily juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai kemudahan yang ditawarkan aplikasi Mobile JKN.

Penulis: Ray Rebon | Editor: Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM/RAY REBON
Direktur Jaminan Pelayanan Kesehatan BPJS Kesehatan, Lily Kresnowati saat mengunjungi Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Kupang. 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ray Rebon

POS-KUPANG.COM, KUPANG - Direktur Jaminan Pelayanan Kesehatan BPJS Kesehatan, Lily Kresnowati, memberikan apresiasi tinggi kepada Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Kupang, atas inovasi layanan terpadu yang memudahkan masyarakat dalam mengakses Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). 

Apresiasi ini disampaikan Lily saat mengunjungi dan memantau langsung pelayanan JKN di Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Kupang pada Senin, 22 Juli 2024.

Lily hadir bersama jajaran deputi dan pimpinan BPJS Kesehatan Cabang Kupang. Turut mendampingi Penjabat Wali Kota Kupang, Fahrensy Funay, beserta jajarannya. 

Dalam kesempatan tersebut, Lily menegaskan pentingnya kunjungan ini untuk memastikan bahwa pelayanan kepada peserta JKN di MPP Kota Kupang berjalan dengan baik dan sesuai standar.

"MPP Kota Kupang telah menunjukkan komitmen luar biasa dengan menyediakan layanan one-stop services yang memudahkan masyarakat. Ini sejalan dengan upaya kami di BPJS Kesehatan untuk terus melakukan perbaikan di berbagai aspek, seperti perbaikan regulasi internal dan peningkatan sistem, guna memberikan pelayanan berkualitas bagi peserta JKN," ungkap Lily.

Lily juga mengapresiasi upaya Pemerintah Kota Kupang dalam menjaga keaktifan peserta JKN, yang menurutnya sangat penting untuk menjaga kesinambungan dana jaminan sosial dan menghindari defisit. 

Selama kunjungannya, Lily juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai kemudahan yang ditawarkan aplikasi Mobile JKN.

Ia menekankan pentingnya skrining kesehatan bagi semua, tidak hanya untuk yang sedang sakit. 

"BPJS bukan hanya untuk orang sakit, orang sehat juga perlu skrining untuk mendeteksi risiko penyakit sejak dini dan mendapatkan penanganan tepat waktu," ujarnya kepada warga Kota Kupang di MPP.

"Terima kasih atas komitmen yang kuat dari Pemerintah Daerah Kota Kupang dalam menghadirkan pelayanan yang mudah dijangkau. Semoga kerja sama ini terus berkembang sebagai wujud semangat baru dalam mengelola pelayanan pemerintahan," tambahnya.

Baca juga: Mall Pelayanan Publik di Kota Kupang NTT Mempermudah Warga dalam Urusan SIM dan Pajak Kendaraan

Penjabat Wali Kota Kupang, Fahrensy Funay, juga menyampaikan terima kasih atas dukungan BPJS Kesehatan yang telah membantu Kota Kupang mencapai Universal Health Coverage (UHC).

"Meskipun kemampuan keuangan daerah terbatas, kami berusaha agar setiap warga dapat memperoleh pelayanan kesehatan. Kerja sama dengan BPJS Kesehatan sangat membantu kami dalam mewujudkan hal ini," ujar Fahrensy. (*)

Ikuti Berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved