Berita Manggarai Barat

Labuan Bajo Tuan Rumah Diplomatic Tour, Pemerintah Siapkan Cendera Mata dari Bambu

Selain itu, turut memperkokoh persahabatan antar negara dan memperkenalkan potensi wisata budaya Labuan Bajo itu sendiri. 

Penulis: Engelbertus Aprianus | Editor: Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM/EKLESIA MEI
Penjabat Gubernur NTT, Ayodhia GL Kalake 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Berto Kalu

POS-KUPANG.COM, LABUAN BAJO - Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI menetapkan Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) sebagai tuan rumah penyelenggaraan Diplomatic Tour Indonesia Gastrodiplomacy Series. 

Terkait dengan itu, Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat berencana akan memberikan cenderamata yang terbuat dari bambu kepada para tamu yang hadir dalam kegiatan itu, seperti yang dilakukan saat event KTT ASEAN bulan Mei 2023 lalu. 

"Sejumlah atraksi budaya akan disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat seperti potensi pariwisata baru yakni pemanfaatan bambu sebagai cenderamata, atraksi budaya dan promosi tenun ikat melalui penyelenggaraan fashion show," jelas Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi, Sabtu 16 Maret 2024.

Sementara itu Penjabat Gubernur NTT Ayodhia GL Kalake menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Kemenlu yang telah memilih Labuan Bajo sebagai tuan rumah Diplomatic Tour Indonesia Gastrodiplomacy Series. 

Baca juga: Polisi di Labuan Bajo Bagi Takjil Gratis ke Pengguna Jalan

Menurutnya, dipilihnya Labuan Bajo sebagai lokasi  turut meningkatkan citra positif daerah, mendorong investasi.

Selain itu, turut memperkokoh persahabatan antar negara dan memperkenalkan potensi wisata budaya Labuan Bajo itu sendiri. 

"Provinsi NTT diberkati dengan banyaknya objek daya tarik wisata berbasis alam dan budaya yang dapat dikembangkan dan dikemas menjadi kawasan wisata yang memiliki paket wisata tematik lengkap," katanya.

"Sebagai destinasi pariwisata super prioritas, keikutsertaan dalam mengembangkan Labuan Bajo menjadi semakin menjanjikan," tambahnya. (uka)

Ikuti berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved