NTT Memilih

PPK Kecamatan Alak Plenokan 115 TPS

15 TPS yang telah berhasil diplenokan, kata dia TPS yang berasal dari Kelurahan Mantasi, Naioni, Nunhila, Nunbaun Sabu, Nunbaun Dela, Manutapen

Penulis: Ray Rebon | Editor: Eflin Rote
POS-KUPANG.COM/RAY REBON
Suasana repat pleno Pemilu 2024 di Kecamatan Alak, Kota Kupang 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ray Rebon

POS-KUPANG.COM, KUPANG - Panitia Pemilih Kecamatan (PPK) di Kecamatan Alak, Kota Kupang telah melakukan rekapitulasi hasil perhitungan suara pada Pemilu 2024.

Dimana, PPK Kecamatan Alak telah berhasil memplenokan sebanyak 115 TPS dari 203 TPS.

"Sampai saat ini yang sudah kami plenokan sebanyak 115 TPS, dan tersisa 88 TPS yang sedang berproses," kata Ketua PPK Kecamatan Alak, Kota Kupang, Yustus Yonathan Lona, Senin 26 Februari 2024.

115 TPS yang telah berhasil diplenokan, kata dia TPS yang berasal dari Kelurahan Mantasi, Naioni, Nunhila, Nunbaun Sabu, Nunbaun Dela, Manutapen dan Kelurahan Penkase Oeleta.

"Tersisa 5 kelurahan dan dua kelurahan sementara berproses hari ini yaitu Namosain dan Batuplat," kata dia.

Sedangkan, menurut dia yang belum sama sekali diplenokan yakni Kelurahan Manulai II, Kelurahan Alak dan Kelurahan Fatufeto.

Kata Yustus, pihaknya menargetkan pleno akan berakhir pada 29 Februari 2024, berdasarkan jadwal dan arahan hirarki KPU Kota Kupang.

"Kami optimis akan selesaikan semua rangkaian pleno ini ditanggal 29 Februari mendatang dan akan dilanjutkan dengan penyelesaian administrasi, karena D hasil kecamatan merupakam output dari pleno ini, yang kami plenokan menggunakan C hasil dari TPS," jelasnya.

Yustus menyampaikan, untuk sementara hasil perolehan suara belum rampung direkapitulasikan, menimbang banyak kegiatan pleno yang masih berjalan.

"Kami biasa habis pleno di pukul 22.00, dilanjutkan persiapan bahan-bahan pleno untuk besok pagi, sehingga hasil rekapitulasinya belum selesai," tambahnya. (*)

Ikuti berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved