Konser Musik Kolaborasi Kampanyekan Pengalaman Internetan Dua Kali Lebih Cepat untuk Warga Kupang
Pengembangan jaringan IM3 dilakukan untuk mendukung masyarakat Kota Kupang dalam merasakan pengalaman internetan yang dua kali lebih cepat.
Penulis: Muh Fitrah Habibullah | Editor: Content Writer
POS-KUPANG.COM – Koneksi internet kini telah menjadi sebuah kebutuhan penting bagi masyarakat dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.
Bukan hal yang mengherankan, sebab, ada banyak hal yang bisa dilakukan berkat pemanfaatan koneksi internet, mulai dari mempermudah pekerjaan, berkomunikasi, hingga melakukan hobi dengan jangkauan yang lebih mendunia.
Menyadari hal tersebut, IM3 yang menjadi bagian Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat) menghadirkan kampanye bertajuk ‘Selalu Nyambung dengan Sinyal IM3’ yang diluncurkan pada 8 Juli 2023 lalu di Pulau Lombok.
Lewat inisiatif ini, IM3 mengampanyekan betapa pentingnya koneksi internet yang stabil dan cepat lewat cara yang kreatif bersama para musisi ternama melalui konser musik Collabonation Tour, yang kini hadir menyapa masyarakat di Kota Kupang .
Baca juga: IM3 Hadirkan Konser Collabonation Tour di Kota Kupang
Hadirkan para musisi favorit

Penyelenggaraan konser musik Collabonation Tour di Kota Kupang merupakan wujud upaya dalam membangun kedekatan antara masyarakat Kota Kupang dengan IM3, yang telah menghadirkan konektivitas berinternet yang lebih optimal.
Diselenggarakan di Kupang Waterpark, Konser Musik Collabonation Tour menghadirkan musisi-musisi favorit tanah air seperti Nadin Amizah, Shaggydog, dan Andmesh yang memberikan penampilan terbaik mereka di atas panggung untuk menghibur ribuan masyarakat di Kupang.
Kota Kupang menjadi kota tujuan ke-18 dari Collabonation Tour. Sebelumnya, pertunjukan musik ini telah berkeliling ke berbagai kota di Indonesia seperti Jember, Surabaya, Padang, Jambi, Pontianak, Solo, Semarang, Serang, Pekanbaru, Medan, Bekasi, Madiun, Purwokerto, Palembang, Bantul, Pamekasan, dan Mataram.
Bersama dengan para musisi papan atas, IM3 telah sukses memberikan pengalaman pertunjukan konser penuh keseruan kepada ribuan masyarakat Indonesia di kota-kota tersebut, yang juga menjadi bagian dari kampanye ‘Selalu Nyambung dengan Sinyal IM3’.
Baca juga: Indosat Selesaikan Integrasi Jaringan Lebih dari 46 Ribu Sites di Indonesia Dalam Setahun
Dukung masyarakat Kota Kupang makin lancar berinternet
Kampanye ‘Selalu Nyambung dengan Sinyal IM3’ dilakukan dalam rangka pengembangan jaringan Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat), yang kini sudah menjangkau lebih dari 80 persen populasi masyarakat di seluruh wilayah Nusa Tenggara dan 100 persen populasi masyarakat di Kota Kupang.
Selain itu, program ini juga menjadi dukungan bagi penambahan pemancar jaringan (sites) dan kapasitas internet untuk wilayah Nusa Tenggara yang secara keseluruhan telah meningkat dua kali lipat dibandingkan tahun lalu.
Pengembangan jaringan ini dilakukan untuk mendukung para pelanggan, kali ini khususnya masyarakat Kota Kupang, untuk merasakan manfaat dari kualitas konektivitas yang lebih luas dan stabil.
Dengan inovasi teknologi serta jaringan yang makin stabil, masyarakat Kota Kupang akan bisa menikmati pengalaman berinternet yang lebih cepat hingga dua kali lipat dalam berbagai kegiatan seperti video streaming dan gaming.

Untuk pengalaman berinternet yang lebih maksimal, masyarakat Kota Kupang juga dapat menggunakan produk unggulan IM3, yaitu paket Freedom Internet dengan penawaran khusus yang terdiri dari 3 GB Kuota Utama + 2 GB Kuota Plus + 5 GB Kuota TikTok. Dengan paket ini, kamu yang berada di Kota Kupang dapat menikmati pengalaman bebas internetan 24 jam!
Soejanto Prasetya, SVP-Head of Region East Java & Bali Nusra Indosat Ooredoo Hutchison, mengatakan, “Memberikan pengalaman digital kelas dunia bagi pelanggan kami di seluruh Indonesia menjadi salah satu agenda besar Indosat. Pengalaman tersebut tentunya harus didukung dengan terus meningkatkan infrastruktur jaringan, inovasi teknologi, serta dilengkapi dengan produk internet yang unggul.”
“Hal ini juga menjadi perwujudan dari komitmen Indosat untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan transformasi digital bagi masyarakat di wilayah Indonesia Timur, khususnya Nusa Tenggara dan Kota Kupang,” lanjutnya.
Yuk, nikmati pengalaman bebas internetan 24 jam dengan paket Freedom Internet serta layanan lainnya dari IM3! Untuk mendapatkan kartu perdana IM3, kamu dapat mengunjungi Gerai IM3 dan ratusan outlet yang tersebar di kota Kupang dan sekitarnya, atau secara online melalui im3.id/shop.
Baca juga: Indosat Ooredoo Hutchison Jangkau NTT dengan Kecepatan Transformasi Digital
Konser Collabonation Tour
Kota Kupang
internet di Kupang
jaringan internet
internetan cepat
Indosat Ooredoo Hutchison
Tawuran di Depan Masjid Al-Baitul Qodim Airmata, Polisi Amankan 3 Orang |
![]() |
---|
Semesta Buku Hadir Kembali di Gramedia Kupang |
![]() |
---|
Kuasa Hukum YM Tantang YNS Lapor Polisi Terkait Dugaan Kekerasan Seksual |
![]() |
---|
Bea Cukai Kupang Pantau Harga Pasar Hasil Tembakau September 2025 |
![]() |
---|
Nelayan dan Pedagang Ikan PPI Oeba Geram, Undangan Resmi Pertemuan Secara Tidak Tertulis |
![]() |
---|