Berita Manggarai Timur

Anggota DPRD Manggarai Timur Damu Damian dan OMK Stasi Golo Wunis Perbaiki Deker Rusak

Anggota DPRD Kabupaten Manggarai Timur, Damu Damian, kepada POS-KUPANG.CO, Senin 27 Februari 2023 menerangkan, deker itu sudah lama rusak.

Editor: Eflin Rote
POS-KUPANG.COM/HO-DAMU DAMIAN
PERBAIKI - OMK Stasi Golo Wunis sedang memperbaiki deker yang rusak. Gambar diambil, 18 Februari 2023 lalu. 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Robert Ropo

POS-KUPANG.COM, BORONG - Anggota DPRD Manggarai Timur, Damu Damian bersama orang muda katolik / OMK Stasi Golo Wunis, Desa Golo Wune, Kecamatan Lamba Leda Selatan, memperbaiki deker rusak yang menghubungkan ruas jalan Dusun Kampung Heso-Watu Coa. 

Anggota DPRD Manggarai Timur, Damu Damian, kepada POS-KUPANG.CO, Senin 27 Februari 2023 menerangkan, deker itu sudah lama rusak. Deker itu dibangun menggunakan dana desa. 

Karena merasah perihatin dengan kondisi deker yang ruas yang menyebabkan arus lalu lintas terganggu, kata Damian, OMK Stasi Golo Wunis secara swadaya bahu-membahu memperbaiki deker itu. Donatur untuk anggaran pembangunan deker itu dari pribadinya. 

Baca juga: Target Jadikan Lumbung SDM Berkualitas, Dinas PPO Manggarai Timur Gelar Pelatihan KOSP Tingkat SD

"Deker ini rusak berat, sehingga atas perhatian OMK dan dibantu dari uang pribadi saya, kami memperbaiki deker itu. Mereka kerja satu hari full di tanggal 18 Februari itu dengan rehap total dan sekarang sudah rampung," terangnya.

Damian juga menyampaikan apreasi kepada warga masyarakat setempat terlebih khusus OMK yang dengan kepedulian mereka secara swadaya dan bergotong-royong memperbaiki deker yang rusak itu. (rob)

Ikuti berita POS-KUPANG.COM di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved