Berita Ende

Songsong Pesta Perak, FE Unflor Gelar Berbagai Kegiatan

Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Flores (Uniflor) menggelar berbagai kegiatan menyongsong pesta perak 25 tahun Unflor yang jatuh 1 Februari 2023

Penulis: Thomas Mbenu Nulangi | Editor: Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM/TOMMY MBENU NULANGI/
UNFLOR - Ketua dan Sekretaris Panitia Perak Fakultas Ekonomi Universitas Flores didampingi Wakil Dekan Fakultas Ekonomi menggelar konferensi pers di Klinik Riset dan Konsultan Fakultas Ekonomi Uniflor, Sabtu 14 Januari 2023. 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Tommy Mbenu Nulangi

POS-KUPANG.COM, ENDE - Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Flores (Uniflor) menggelar berbagai kegiatan menyongsong pesta perak 25 tahun Unflor yang jatuh pada 11 Februari 2023.

Sejak didirikan pada 11 Februari 1998 silam, Fakultas Ekonomi telah banyak melahirkan alumni yang tersebar di seluruh pelosok negeri.

Untuk merayakan pesta perak ini, FE ingin merayakan bersama masyarakat se daratan Flores dengan menampilkan berbagai event akbar terhitung sejak februari hingga bulan Juni 2023.

Baca juga: Airlangga Berharap Wisudawan Unflor Pertahankan Semangat Life Long Learning serta Inovatif

Ketua Panitia Pelaksana, Dr. Mansyur Abdul Hamid,S.E,M.M mengatakan, pembukaan rangkaian perayaan pesta perak ditandai dengan kegiatan jalan sehat bersama yang dilakukan pada tanggal 11 Februari 2023.

"Jalan sehat dimulai dari lapangan PERSE nol kilometer Ende menuju ke lapangan parkir Kampus 1 Unversitas Flores," kata Mansyur dalam konferensi pers yang dilakukan di Klinik Riset dan Konsultan FE Uniflor, Sabtu 14 Januari 2023.

Selain itu, kata Mansyur, pihaknya menyelenggarakan kegiatan lomba cerdas cermat akuntansi tingkat SMA dan SMK se daratan Flores, turnamen futsal, seminar internasional, festival vaganza, temu alumni dan gala dinner, penghijauan, dan bazar, serta konser yang menghadirkan Justyn Aldrin dan Toron Caribo.

"Kegiatan yang akan kami lakukan merupakan kegiatan ilmiah dan juga kegiatan non ilmiah," jelasnya.

Baca juga: Tiga Mahasiswa Unflor Menangkan Dana Hibah PKM

Sementara itu, Sekretaris Panitia Kegiatan, Dr. Avianita Rachmawati, S.Sos,M.M menambahkan, secara filosofis usia perak menandakan keharmonisan.

Demikian pula harapan civitas akademika FE itu sendiri (dosen, karyawan, mahasiswa, dan alumni) yang senantiasa harmonis dalam hubungan profesional di dunia pendidikan dan pekerjaan. 25 tahun usia FE bukan lagi usia muda, namun tetap harus dirayakan sebagaimana manusia merayakan hari lahirnya.

"25 tahun Fakultas Ekonomi bukan sekadar menjadi momen perayaan hari lahir tetapi juga momen perayaan para sarjana yang telah lahir dari rahim Fakultas Ekonomi," ujarnya.

Dijelaskannya, FE Unflor di tahun akademik 2022 / 2023 memiliki dosen sebanyak 41 orang dengan jenjang pendidikan S2 sebanyak 34 orang dan S3 sebanyak 7 orang serta tendik sebanyak 41 orang dengan jumlah mahasiswa aktif 1564 orang dan menghasilkan lulusan sebanyak 1612 orang.

Baca juga: Mahasiswa KKN Unflor Ende Baksos di Pantai Kotajogo Anakoli

Dalam penyelenggaraan pendidikannya, FE Unflor ditunjang dengan sarana dan prasarana memadai, berbagai prestasi yang diraih oleh mahasiswa dan peningkatan kualitas layanan.

Diantaranya adalah layanan Klinik Riset dan Konsultan Bisnis yang merupakan lembaga berbadan hukum yang berkomposisi para pakar dan staff sesuai kompetensi masing masing dengan rekam jejak mumpuni dan memiliki core business dalam bidang pelayanan riset, pelayanan konsultasi bisnis, pelayanan HAKI, pelayanan pelatihan, pendampingan dan sertifikasi, pelayanan bidang cek plagiasi hasil karya ilmiah dan pelayanan olah data statistik.

Halaman
12
Sumber: Pos Kupang
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved