Berita NTT Hari Ini

DPR RI Anita Gah Kembali Bekali Warga Kota Kupang Tentang Pengetahuan Empat Pilar Kebangsaan

sebelum dibangun tentu memiliki fandasi dan tiang-tiang penyangga, menobang serta memberikan suatu tempat berteduh yang nyaman

Penulis: Ray Rebon | Editor: Rosalina Woso
POS-KUPANG.COM/RAY REBON
Anggota DPR RI, Anita Jacoba Gah saat menyampaikan sambutan pembukaan kegiatan sosialisasi empat pilar kebanggaan kepada warga Oebobo di Gedung Kebaktian Jeman Gloria Kayu Putih, Kecamatan Oebobo. 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ray Rebon

POS-KUPANG.COM, KUPANG - Warga Kecamatan Oebobo kembali dibekali pengetahuan tentang dasar negara atau empat pilar kebangsaan

Peningkatan pengetahuan tentang dasar negara itu dilakukan melalui sosialisasi dengan menghadirkan narasumber Anggota DPR RI Anita Jacoba Gah.

Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan tersebut berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan ketat di Gedung Kebaktian Jemaat Gloria Kayu Putih, Kecamatan Oebobo, Sabtu 23 April 2022.

Ratusan masyarakat diundang antusias menghadiri kegiatan tersebut dari berbagai kalangan, termasuk TNI-Polri. Selain itu disambut baik pihak gereja karena dinilai bagian dari pelayanan kepada jemaat. 

Ketua Majelis Jemaat Glori Kayu Putih, Adriana Malese Adonis dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kepercayaan kepada Jemaat Gloria Kayu Putuh sebagai tempat penyelenggara kegiatan sosialisasi tersebut.

Baca juga: Kepala BKPP: Pemkab Rote Ndao Dukung Penuh Pembangunan Gedung GMIT Rehobot Lobeama Baru

Dikatakan sosialisasi ini sebagai pembelajaran bagi masyarakat karena banyak masyarakat dan jemaat yang tidak mengetahui, tidak paham tentang empat pilar kebangsaan

"Kami banyak tidak tau tentang pilar kebangsaan maka momentum ini sebagai kesemoatan berkat yang diberikan",

Ia menyebut dengan pendidikan dan pengetahuan yang diperoleh dapat dijalankan di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat dan lingkungan gereja masing-masing.

"Sebagai tokoh agama kami juga setelah mengetahui empat pilar kebangsaan ini nantinya tidak hanya berbicara tentang sorgawi namun juga lebih dekatkan dengan kehidupan duniawi", katanya

Baca juga: Begini Pesan Pendeta Faizal Saat Hut ke-53 dan Launching Gambar Gedung Baru di Rote Ndao

Sementara Anggota DPR RI, Anita Jacoba Gah dalam membuka kegiatan sebagai anggota MPR RI memiliki tugas untuk memasyarakatkan masyarakat tentang empat pilar kebangsaan.

Dijelaskan empat pilar kebangsaan yakni Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI ini merupakan penyangga kesatuan bangsa. Tidak bisa dianggap remeh dan dilupakan begitu saja karena akan berdampak buruk dan bisa menghancurkan negara ini.

"Kami terus memberikan pemahaman tentang dasar-dasar negara dan betapa pentingnya sehingga semua masyarakat memiliki pemahaman yang sama dalam menjaga dan merawat bangsa," ujarnya. 

Empat pilar ini merupakan landasan dan dasar negara dengan berbagai persoalan di bangsa ini yang terus merong-rong kehidupan bangsa. Untuk itu, kata Anita betapa pentingnya kegiatan ini agar pengetahuan masyarakat terus ditambahkan.

Baca juga: Masyarakat Hingga Pegawai Terbantu Hadirnya WiFi Gratis dari Pemkot Kupang

Dirinya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak dan masyarakat yang sudah memenuhi undangan menghadiri kegiatan tersebut. 

Sumber: Pos Kupang
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved