Breaking News

Frans Lebu Raya Meninggal Dunia

Catatan Mengenang Frans Lebu Raya, NTT Pasti Bisa

Kurang lebih 10 menit meninggalkan rumah jabatan gubernur malam itu di tengah hujan lebat disertai sedikit gemuruh halilintar

Penulis: dion db putra | Editor: Rosalina Woso
POS-KUPANG.COM/DOK
Mantan Gubernur NTT, Drs. Frans Lebu Raya 

Secara pribadi saya mengenal baik figur Andre dan Ary. Cukup lama kami bekerja sama dalam kapasitas sebagai pengurus KONI Provinsi NTT. Itulah yang menguatkan saya dan pengurus PWI bahwa hajatan besar ini
bakal sukses.

Sejak awal Gubernur Frans Lebu Raya menekankan satu hal penting. Di tengah berbagai keterbatasan,  NTT harus menjadi tuan rumah yang baik dan memberi perbedaan dengan tuan rumah HPN tahun-tahun sebelumnya.

Berikan sesuatu yang berkesan dan lama diingat 1.000-an tamu yang datang ke Kupang  pada momentum peringatan HPN tanggal 6-9 Februari 2011.

Panitia menerjemahkan pesan Gubernur Frans melalui beberapa cara spesial dan belum pernah ada pada HPN sebelumnya.

Sebut misalnya, menyiapkan tenaga Liaison Officer (LO) yang akan mendampingi delegasi dari 33 provinsi, duta besar negara sahabat serta mitra pers nasional dari dalam dan mancanegara.

HPN Kupang terbukti sukses dan memberikan kesan baik bagi peserta.

Baca juga: Andreas Hugo Pareira Sebut Frans Lebu Raya Sebagai Pejuang Partai

HPN 2011 meninggalkan sejumlah catatan istimewa. Itulah pertama kali dalam sejarah HPN seorang Presiden Republik Indonesia dan Ibu Negara menginap dan berdinas di lokasi tuan rumah HPN lebih dari dua hari.

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bahkan menikmati jalan darat lebih dari 300 km dari Kupang sampai Atambua, Kabupaten Belu.

Presiden SBY menginap semalam di barak TNI lalu kembali ke Kupang via Pelabuhan Atapupu menggunakan kapal perang RI.

Gara-gara Presiden SBY berkantor di Kupang selama tiga malam empat hari, dalam sekejap NTT menjadi pusat perhatian nasional.

Sukses HPN 2011 membuka mata Indonesia bahwa NTT bisa. Sejak itu sudah tak terhitung lagi  daerah ini menjadi tuan rumah event berskala nasional dan dunia.

Sail Komodo 2013, Tour de Flores (TdF) tahun 2016 dan 2017 bisa disebut sebagai contohnya.

NTT Pasti Bisa 

"NTT pasti bisa" merupakan rangkaian kata optimistis yang selalu dikatakan Frans Lebu Raya selama masa kepemimpinannya yang lumayan panjang di NTT. Pengabdiannya total sejak menjadi wakil rakyat, wakil gubernur hingga gubernur selama dua periode.

Baca juga: Wagub NTT Josef Nae Soi Ikuti Ibadah di Rumah Duka Almahrum Frans Lebu Raya

Frans adalah sosok petarung, pekerja keras, tak pantang menyerah.

Sumber: Pos Kupang
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved