Munarman Ditangkap Polisi
Polri Masih Dalami Keterlibatan Munarman Dalam Aksi Terorisme di Tanah Air
"Penyidik densus 88 Antiteror Polri masih terus melakukan pendalaman dan pengembangan tentunya terkait keterlibatan aksi aksi terorisme yang dilakukan
POS-KUPANG.COM, JAKARTA - Hingga saat ini, Munarman telah menjalani pemeriksaan selama tiga hari di Polda Metro Jaya.
Pihak Polri masih mendalami keterlibatan Munarman dalam aksi terorisme yang terjadi di tanah air.
Densus 88 Antiteror Polri masih memeriksa mantan Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Munarman sebagai tersangka dugaan tindak pidana terorisme.
Dia pun belum diperbolehkan bertemu dengan pihak kuasa hukum ataupun keluarga.
"Penyidik densus 88 Antiteror Polri masih terus melakukan pendalaman dan pengembangan tentunya terkait keterlibatan aksi aksi terorisme yang dilakukan oleh saudara M di beberapa wilayah di Indonesia," kata Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan di Mabes Polri, Jakarta, Jumat 30 April 2021.
Lebih lanjut, Ahmad menyatakan pihaknya masih belum bisa membeberkan hasil pemeriksaan Munarman.
Dia masih menunggu kabar dari Densus 88.
Baca juga: Sebelum Ditangkap Densus 88, Munarman Pernah Check Ini di Hotel Bersama Wanita Cantik Ini, Beneran?
"Termasuk keterlibatannya di jaringan terorisme. Jadi kami sampaikan kenapa belum update tentang penanganan saudara M kami sampaikan bahwa terus penyidik melakukan pengembangan," katanya.
Sebelumnya, mantan Sekretaris Umum FPI Munarman ditangkap tim Densus 88 Antiteror Polri.
Pengacara Muhammad Rizieq Shihab itu diduga terlibat dalam jaringan teroris Jamaah Ansharut Daulah (JAD).
Diketahui, Munarman ditangkap Densus 88 Polri di rumahnya di Perumahan Modernhills, Pamulang, Tangerang Selatan pada Selasa 27 April 2021 sekitar pukul 15.00 WIB.
Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan menyampaikan Munarman diduga kuat terlibat dalam jaringan terorisme di tiga daerah sekaligus.
"Jadi terkait dengan kasus baiat di UIN Jakarta, kemudian juga kasus baiat di Makassar, dan mengikuti baiat di Medan. Jadi ada tiga tersebut," kata Ahmad di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (27/4/2021).
Baca juga: POLITISI PKB: Penangkapan Munarman Bukti Jaringan Radikalisme & Terorisme Bisa Menyusup Kemana-mana
Untuk kasus baiat teroris di Makassar, kata dia, mereka merupakan jaringan kelompok teroris JAD.
Jaringan ini biasa dikenal terafiliasi dengan ISIS.
Polda Metro Jaya
Front Pembela Islam (FPI)
FPI
Munarman
running news
Kombes Pol Ahmad Ramadhan
Pos Kupang
Pos Kupang Hari Ini
kupang.tribunnews
POS-KUPANG.COM
Begini Alasan Munarman Baru Ditangkap Polri Setelah 7 Hari Berstatus Tersangka |
![]() |
---|
Setelah 6 Jam Lakukan Penggeledahan di Bekas Markas FPI, Densus 88 Amankan Empat Box Kontainer |
![]() |
---|
Detik-detik Penangkapan Munarman, Sempat Melawan Sebelum Menyerah |
![]() |
---|
Tanggapan Pedas Rocky Gerung Terkait Penangkapan Munarman, Singgung Penguasa dan Rizieq Shihab |
![]() |
---|
Tanggapi Penangkapan Munarman, Rocky Gerung Sebut Ada Hal Besar Hendak Disampaikan Penguasa, Apa? |
![]() |
---|