Ketua Dewan Pertimbangan Golkar NTT, Felix J. Pullu Meninggal Dunia
Politisi lintas zaman itu menghembuskan nafas terakhir di RSU Siloam Kupang pada Senin (18/1) sekira pukul 07.00 Wita.

Ketua Dewan Pertimbangan Golkar NTT, Felix J. Pullu Meninggal Dunia
POS-KUPANG.COM | KUPANG -- Ketua Dewan Pertimbangan (Wantim) DPD I Partai Golkar Provinsi NTT, Felix J. Pullu, SH dikabarkan meninggal dunia.
Politisi lintas zaman itu menghembuskan nafas terakhir di RSU Siloam Kupang pada Senin (18/1) sekira pukul 07.00 Wita.
Kabar duka berpulangnya tokoh Golkar dibenarkan oleh Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena.
“Secara pribadi dan sebagai Ketua Golkar NTT, mewakili seluruh warga Golkar NTT menyampaikan turut berduka cita yang mendalam," ujar Laka Lena saat dihubungi POS-KUPANG.COM, Senin pagi.
Laka Lena mengatakan, Partai Golkar benar benar kehilangan tokoh senior yang telah menjadi guru, sahabat, ayah, penyemangat serta inspirator bagi seluruh kader Golkar di NTT.
Sosok Felix Pullu di mata para polisi dan kader Golkar, kata Laka Lena merupakan tokoh yang menjadi teman dan sahabat bagi banyak politisi Golkar se NTT baik di DPD I maupun di seluruh DPD II Kabupaten dan Kota.
“Kehilangan Om Felix Pullu ini tentu adalah kehilangan besar bagi keluarga dan bagi Partai Golkar," sambung Wakil Ketua Komisi IX DPR RI itu.
Partai Golkar mendoakan agar almarhum dilapangkan jalan menuju Surga.
"Kepada seluruh kader Partai Golkar se NTT dan kepada masyarakat luas untuk sama-sama mendoakan agar Om Feliks Pullu dilapangkan jalan menuju Surga dan keluarga diberikan kekuatan,” kata Laka Lena.
Ia mengharapkan agar perjuangan dan semangat almarhum dapat diteladani dan diikuti seluruh kader Partai Golkar demi kemajuan Partai Golkar dan kemajuan NTT.
Baca juga: Cegah Penyebaran Covid-19, BPBD Kabupaten Sumba Timur Pasang 30 Tempat Cuci Tangan
Baca juga: Wajib Tahu Moms, Makanan Tertentu Ini Bisa Sebabkan Kolesterol Tinggi
Informasi yang dihimpun POS-KUPANG.COM pada Senin, almarhum meninggal dunia diduga akibat Covid19. (Laporan wartawan POS-KUPANG.COM, Ryan Nong)
Meninggal Dunia
Ketua Dewan Pertimbangan
golkar ntt
berita kupang hari ini
kupang hari ini
Berita Kupang Terkini
POS-KUPANG.COM
berita kupang terbaru
Ingat Inneke Koesherawati & 3 Artis Ini? Dulu Berani Beradegan Panas Kini Berhijab dan Hijrah, Adem |
![]() |
---|
Anies Baswedan Posting Foto Gang Hijau di Jakarta, Netizen: Pilih Pemimpin Bukan yang Banyak Drama |
![]() |
---|
Ipar Gibran, Bobby Nasution Didemo Ternyata Ini Hal yang Bikin Menantu Jokowi Dibenci, Apa? |
![]() |
---|
Terlanjur Panas, Ternyata China Bukan Bidik Taiwan Tapi Negara Besar Ini, Amerika, Prancis Atau? |
![]() |
---|
Anies Baswedan Ikut Pertemuan dengan Sekjen PBB, Netizen: Pak Kardus Dibawah Mengganggu Pemandangan |
![]() |
---|