Pilkada Belu

Paslon Taati Aturan Masa Tenang dan Tolak Politik Uang

-Pasangan calon bupati dan wakil bupati Belu berkomitmen untuk mentaati seluruh aturan di masa tenang. Begitu juga dengan tim sukses

Penulis: Teni Jenahas | Editor: Ferry Ndoen
POS KUPANG.COM/TENI JENAHAS
PASLON---Pasangan calon bupati dan wakil bupati Belu 2020 yakni, Willybrodus Lay-J.T Ose Luan dan Agustinus Taolin-Aloysius Haleserens foto bersama usai debat terbuka kedua, di Hotel Matahari, Sabtu (5/12/2020). 

Laporan Reporter POS KUPANG.COM,Teni Jenahas

POS KUPANG.COM| ATAMBUA----Pasangan calon bupati dan wakil bupati Belu berkomitmen untuk mentaati seluruh aturan di masa tenang. Begitu juga dengan tim sukses paslon diharapkan bisa mengatur dan menjaga diri sendiri sehingga penyelenggaraan pilkada dapat berjalan aman, lancar dan damai. 

Kedua paslon juga berkomitmen untuk tidak melakukan praktek politik uang (money politic) karena mereka tidak punya uang. 

Hal ini disampaikan Paslon Wilibrodus Lay-J.T Ose Luan (Sahabat) dan Agus Taolin-Aloysiuss Haleserens (Sehati) saat ditemui Pos Kupang.Com, usai debat publik kedua di Hotel Matahari Atambua, Sabtu (5/12/2020).

Calon Bupati Paket Sahabat, Willybrodus Lay mengatakan, seluruh rangkaian kampanye Pilkada Belu telah usai hari ini, 5 Desember 2020. Kepada seluruh tim kampanye diharapkan tidak lagi berkampanye tetapi lebih pada persiapan diri menuju hari pencoblosan. 

Willy Lay menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua tim dan masyarakat Kabupaten Belu yang telah mengikuti tahapan kampanye dalam kondisi aman, lancar dan damai.

Dia berharap antusias masyarakat tidak sebatas pada saat kampanye tetapi juga tetap semangat ke TPS untuk mencoblos sesuai hati nurani. Selain itu diminta kepada masyarakat agar sama-sama mendoakan agar penyelenggaraan pilkada dapat berjalan aman, lancar dan damai. Siapa pun pemimpin yang terpilih harus dihormati karena yang terpilih adalah atas kehendak Tuhan.

Sebagi calon petahana, Willy dan Ose Luan akan masuk kerja terhitung 6 Desember 2020 setelah masa cuti  kampanye berakhir.  

"Di masa tenang ini, tim tidak kampanye lagi tapi di masa tenang ini kami kerja karena saya dan pak Ose masih menjabat sebagai bupati dan wakil bupati", jawab Willy Lay.

Ditanya mengenai tanggapan soal politik uang, Willy Lay meminta semua pihak untuk sama-sama mengawas. Bahkan bila ditemukan praktek politik uang bisa menyampaikan kepadanya sebagai bupati.

Teman-teman wartawan juga bantu memonitor. Kalau memang ada yang politik uang tolong telpon saya. Karena kami tidak punya uang untuk politik uang", pungkas Willy Lay.

Terpisah Calon Bupati Belu dari Paket Sehati, Agustinus Taolin mengatakan, Paket Sehati meminta kepada tim sukses untuk berdoa kepada Tuhan atas seluruh hasil yang telah dikerjakan, menjaga seluruh tim dan semangat tim. Hindari hal-hal yang tidak perlu dan tetap menjaga ketenangan dan keamanan. 

"Kita menjaga seluruh tim, semangat tim, psikologis tim dan hindari hal-hal yang tidak perlu. Mari kita sambut tanggal 9 dengan gembira dan kita menang di tanggal 9", ungkap Taolin. 

Menurut Taolin, debat terbuka kedua berlangsung baik dan Paket Sehati dapat memaparkan visi-misinya kepada masyarakat. Paket Sehati mendoakan agar masyarakat Belu dapat mempercayai Paket Sehati dan menjatuhkan pilihan kepada Paket Sehati.

Ditanya mengenai politik uang, Agus Taolin mengatakan, informasi ada tetapi di lapangan sulit dibuktikan. Apabila sampai terjadi, itu bukan dari Paket Sehati karena paket Sehati tidak cukup uang untuk membeli suara. 

"Kita dengar ada tetapi di lapangan sulit dibuktikan. Yang pasti kalau ada itu bukan dari paket Sehati karena kami tidak punya cukup uang untuk membeli suara. Kami hanya berdoa agar seluruh komponen masyarakat mendoakan kami sampai hari ini. Keputusan Tuhan di atas segala-galanya", pinta Taolin. (jen). 


BalasTeruskan

 
 

PASLON---Pasangan calon bupati dan wakil bupati Belu 2020 yakni, Willybrodus Lay-J.T Ose Luan dan Agustinus Taolin-Aloysius Haleserens foto bersama usai debat terbuka kedua, di Hotel Matahari, Sabtu (5/12/2020).
PASLON---Pasangan calon bupati dan wakil bupati Belu 2020 yakni, Willybrodus Lay-J.T Ose Luan dan Agustinus Taolin-Aloysius Haleserens foto bersama usai debat terbuka kedua, di Hotel Matahari, Sabtu (5/12/2020). (POS KUPANG.COM/TENI JENAHAS)
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved