Camat dan Kades Minta Polsek Ayotupas Tertibkan Praktek Judi di Tumu

Camat Amanatun Utara, Meki Neno meminta pihak kepolisian, Polsek Ayotupas untuk memberantas praktek judi sabung ayam, bola guling di Desa Tumu

Penulis: Dion Kota | Editor: Kanis Jehola
zoom-inlihat foto Camat dan Kades Minta Polsek Ayotupas Tertibkan Praktek Judi di Tumu
POS-KUPANG.COM/DION KOTA
Praktek judi yang berlangsung di Desa Tumu

POS-KUPANG.COM | SOE - Camat Amanatun Utara, Meki Neno meminta pihak kepolisian, Polsek Ayotupas untuk memberantas praktek judi sabung ayam, bola guling dan kuru-kuru yang selama ini terjadi di kampung Maf, Desa Tumu, Kecamatan Amanatun Utara.

Praktek yang biasanya berlangsung pada hari Kamis dan Minggu tersebut, selain merusak moral masyarakat, tetapi juga sangat meresahkan.

" Itu praktek judi sudah lama pak, tapi memang tidak ada penertiban dari aparat penegak hukum. Jujur saja banyak masyarakat yang mengeluhkan hal tersebut. Oleh sebab itu, kita berharap pihak penegak hukum bisa benar-benar memberantas praktek judi," pinta Meki kepada POS-KUPANG.COM, Sabtu (5/9/2020) siang melalui sambungan telepon.

DPRD Kota Dukung Kerja Keras Pemerintah dengan Pemilik Sumur Bor

Kades Tumu, Yani Fay juga membenarkan adanya praktek judi di kampung maf. Ia mengaku, sudah meminta ketua RT dan kepala dusun untuk mengecek langsung ke lapangan.

Dirinya berharap ada sikap tegas dari pihak kepolisian untuk memberantas praktek judi di Desa Tumu karena sudah sangat meresahkan.

BREAKING NEWS: Sebelum Mendaftar ke KPU Manggarai, Hery-Heri Lakukan Deklarasi Koalisi

" Iya kakak, memang di sini ada praktek judi tiap hari Kamis dan Minggu tapi tidak ada Penertiban dari pihak kepolisian. Saya sudah minta ketua RT dan kepala dusun untuk mengecek langsung ke lapangan. Saya akan coba koordinasi lagi dengan pihak kepolisian," ujarnya.

Berbeda dengan camat dan Kades Tumu, Kapolsek Ayotupas, Ipda Djemi Soleman justru membantah adanya praktek judi di Desa Tumu. Lewat pesan WhatsApp, iya menyebut tidak ada praktek judi fi Desa Tumu.

Dirinya juga membantah ada oknum anggota yang membackingi praktek haram tersebut. "Tidak ada praktek judi di sini," tulis Djemi.
(Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Dion Kota)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved