Pandemi Corona
Manfaat Masker Kain Sebagai Alternatif Cegah Penularan Virus Corona, Cara Bersihkan Masker Harian
Manfaat Masker Kain Sebagai Alternatif Cegah Penularan Virus Corona, Ini Cara Bersihkan Masker Harian
Manfaat Masker Kain Sebagai Alternatif Cegah Penularan Virus Corona, Ini Cara Bersihkan Masker Harian
POS-KUPANG.COM - Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona, Achmad Yurianto menyebutkan, masker berbahan dasar kain dapat dijadikan alternatif untuk mencegah penularan virus.
Menurut Yuri, di tengah kondisi kelangkaan surgical mask seperti sekarang ini, masker kain dapat menjadi pilihan ketimbang tak menggunakan masker sama sekali.
"(Penggunaan masker berbahan dasar kain) ini lebih baik dibanding tanpa pakai masker," kata Yuri kepada Kompas.com, Rabu (25/3/2020).
Surgical mask pada umumnya digunakan karena memiliki lapisan yang dapat menahan droplet (percikan air ludah).
• Ramalan Mbak You, Wirang Birawa, dan Denny Darko Soal Virus Corona Indonesia, Singgung Penemu Vaksin
• Jumlah ODP di Terus Meningkat, Saat ini Mencapai 301 Orang
Adapun droplet merupakan sumber terjadinya penularan virus, karena dapat berpindah dari orang yang sakit ke orang sehat.
Menurut Yuri, masker kain juga punya fungsi yang sama sebagai penahan droplet, baik droplet pemakai maupun orang lain.
" Masker kain menahan droplet pemakai, dan bisa menahan droplet orang lain," ujarnya.
Sama seperti surgical mask, menurut Yuri, masker berbahan dasar kain juga tak boleh digunakan lama-lama.
Pengguna masker kain yang tidak sedang batuk dianjurkan mengganti masker tiap tiga jam sekali, sedangkan yang tengah flu disarankan mengganti masker lebih sering lagi.
Tak seperti surgical mask yang hanya dapat digunakan sekali pakai, masker kain dapat dipakai lebih dari satu kali, dengan catatan rajin dicuci.
Yuri pun menegaskan bahwa pencucian masker kain harus menggunakan sabun dan dipastikan bersih.
"Tetap cuci tangan pakai sabun mutlak," kata dia.
• VIDEO – NTT Masih Negatif Covid-19, Presiden Jokowi Minta Gubernur Siapkan Bantuan Sosial Tunai
• WASPADA! Ini Ciri-ciri Terinfeksi Virus Corona Hari Pertama hingga Hari Ketujuhbelas, Cairan di Paru
Sebelumnya diberitakan, kelangkaan dan melambungnya harga surgical mask di tengah wabah Covid-19 menyebabkan sejumlah masyarakat memilih alternatif menggunakan masker berbahan dasar kain.
Bangkit di Tengah Pademi Corona, Aroma Teri Hadakewa Menembus Nusantara, Begini Cikal Bakalnya SIMAK |
![]() |
---|
Pesta Pernikahan Berujung Maut, 7 Orang Tewas dan Ratusan Lainnya Terinfeksi, Gegara Virus Maut Ini |
![]() |
---|
Gegara Covid-19, Presiden Jokowi Ingatkan Kepala Daerah, Jangan Ambil Keputusan Tanpa Koordinasi |
![]() |
---|
China Larang Warga Negara Asing Masuk Mulai 28 Maret, Presiden Xi Jinping: Tak Ada Yang Kebal Corona |
![]() |
---|
Bahaya Corona, Virus Covid-19 Bisa Serang Orang Bertubuh Sehat Tanpa Gejala Sakit, Kenali Sebabnya |
![]() |
---|