Breaking News:

Berita Manggarai Timur

Warga Borong Antrian Panjang di SPBU

Kelangkaan dua bahan bakar ini membuat antrian panjang mencapai 1 Km di lokasi SPBU yang berada di jalan negara Borong-Ruteng.

Penulis: Aris Ninu | Editor: Rosalina Woso
Warga Borong Antrian Panjang di SPBU
POS KUPANG/ARIS NINU
Antrian kendaraan di SPBU Borong

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Aris Ninu

POS-KUPANG-COM|BORONG--Sudah hampir satu bulan bensin dan solar di SPBU Borong yang berada di Kelurahan Kota Ndora, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur (Matim) langka.

Kelangkaan dua bahan bakar ini membuat antrian panjang mencapai 1 Km di lokasi SPBU yang berada di jalan negara Borong-Ruteng.

Sampai sekarang saja,Jumat (13/7/2018) pagi sesuai pantauan POS-KUPANG.COM di Borong masih ada antrian di SPBU Borong.

Jalan negara di depan SPBU penuh dengan kendaraan roda dua dan empat yang masuk sampai ke badan jalan.

"Tiap hari antri terus.Kenapa bensin dan solar tidak ada setiap hari.Sudah satu bulan antri di depan SPBU Borong,"ujar Albertus,warga Kelurahan Kota Ndora yang ditemui saat mengisi bahan bakar di SPBU Borong,Jumat (13/7/2018) pagi.

Albertus meminta pihak SPBU Borong memberikan penjelasan kenapa bensin dan solar langka di Borong.

"Harus ada penjelasan dari pengelola sehingga tidak membuat masyarakat resah.Setiap tahun menjelang proyek pemerintah bahan bakar selalu langka.Ada apa ini,"ujar Albertus.(*)

Sumber: Pos Kupang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved