Berita Sumba

Asisten II Setda Sumba Tengah Harap Persemaian Benih Tetap Berlanjut

Selain berdampak positif bagi penghijauan di Pulau Sumba, persemaian itu memberi dampak langsung terhadap kehidupan ekonom

Penulis: Petrus Piter | Editor: Dion DB Putra
ilustrasi

Laporan Wartawan Pos Kupang, Petrus Piter

POS KUPANG.COM, WAIBAKUL - Asisten bidang ekonomi dan pembangunan (Asisten II) Setda Kabupaten Sumba Tengah, M. Umbu Djoka, S.Hut. M.Si berharap kegiatan persemaian permanen anakan pohon di Wairasa, Kecamatan Umbu Ratu Ngga Barat, Kabupaten Sumba Tengah tetap berlanjut.

Selain berdampak positif bagi penghijauan di Pulau Sumba, persemaian itu memberi dampak langsung terhadap kehidupan ekonomi masyarakat setempat. Masyarakat setempat mendapatkan upah untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Hal ini dikatakan Umbu Djoka di kantornya, Jumat (29/10/2016). Menurut mantan manajer persemaian permanen anakan pohon BP Benanain Noelmina DAS Kupang di Wairasa, Kabupaten Sumba Tengah itu, persemaian pembenihan permanen merupakan program pemerintah pusat dengan sumber dana APBN.

Dijelaskannya, pemerintah menyiapkan bibit mulai pembuatan sampai distribusi anakan seperti jati, mahoni, cendana dan trambesi, gamalina dan anakan lokal lainnya. Kegiatan ini sangat membantu pemda dan masyarakat. Selain memperoleh bibit anakan pohon gratis juga membuka lapangan kerja bagi masyarakat.

Namun, dalam perjalanan, kegiatan ini beralih ke pemerintah provinsi. Umbu berharap persemaian anakan pohon tetap dilanjutkan pemerintah pusat dalam hal ini kementerian lingkungan hidup dan kehutanan serta BP DAS Kupang.

Ia mengakui, pada tahun 2016 persemaian permanen benih anakan pohon di Sumba Tengah mengalami kemacetan karena satker dan PPK serta manajer berada di Kupang sehingga sulit melakukan koordinasi. (*)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved