DPRD NTT Minta Perhatikan Jalan ke Nemberala
DPRD NTT meminta perhatian pemerintah Provinsi NTT memperhatikan ruas jalan provinsi yang ada di Kabupaten Rote Ndao.
Penulis: Oby Lewanmeru | Editor: Alfred Dama
Laporan Wartawan Pos Kupang, Oby Lewanmeru
POS KUPANG.COM, KUPANG -- DPRD NTT meminta perhatian pemerintah Provinsi NTT memperhatikan ruas jalan provinsi yang ada di Kabupaten Rote Ndao.
Ruas jalan itu merupakan salah satu jalur menuju obyek wisata Nemberala.
Hal ini disampaikan Anggota DPRD NTT, Hamdan Saleh Batjo. S.P , Senin (19/9/2016).
Menurut Hamdan, pemerintah Provinsi NTT harus serius memperhatikan beberapa ruas jalan dan salah satunya menuju ke Nemberala. Apalagi Nemberala masuk menjadi salah satu destinasi wisata nasional.
Beberapa ruas jalan itu, yakni jalan lintas utara Pulau Rote, seperti ruas jalan di Ba'a, Oemilal, Oetutul, Oelua, Oebela, Oenitas. "Ruas jalan ini menuju ke Nemberala. Ruas jalan ini bisa ditetapkan menjadi jalan nasional atau jalan negara," kata Hamdan.
Dikatakan, Pantai Nemberala juga menjadi juara satu Surfing terbaik tingkat nasional pada penganugerahan Pesona Wisata.*