Berita Timor Rote Sabu

Danrem 161/Wira Sakti Ucapkan Terima Kasih Kepada Letkol Inf Bambang Hery Tugiyono

Danrem 161/Wira Sakti, Brigjen TNI Heri Wiranto, S.E.,M.M menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada Letkol Inf. Bambang Hery Tugiyono be

Penulis: maksi_marho | Editor: Alfred Dama
POS KUPANG/MAKSI MARHO
Salam komando Danrem 161/Wira Sakti, Brigjen TNI Heri Wiranto, S.E.,M.M (tengah) bersama mantan Dandim 1602/Ende, Letkol Infanteri Bambang Hery Tugiyono dan Dandim 1602/Ende, Letkol Kavaleri Suteja, S.H pada acara serah terima Dandim 1602/Ende di aula serba guna Makorem 161/Wira Sakti, Rabu (27/07/2016) siang 

Laporan Wartawan Pos Kupang, Maksi Marho

POS KUPANG.COM, KUPANG -- Danrem 161/Wira Sakti, Brigjen TNI Heri Wiranto, S.E.,M.M menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada Letkol Inf. Bambang Hery Tugiyono beserta Isteri, atas segala dedikasi, loyalitas dan pengabdiannya selama ini di Jajaran Korem 161/Wira Sakti.

Serta berharap dimanapun selanjutnya bertugas tetap berkomitmen untuk berbuat yang terbaik, serta senantiasa tetap menjaga hubungan komunikasi dan semangat kebersamaan yang telah terjalin baik selama ini.

Hal ini dikatakan Danrem 161/Wira Sakti, Brigjen TNI Heri Wiranto, S.E.,M.M dalam sambutannya pada acara serah terima jabatan Dandim 1602/Ende berlangsung di aula serba guna Makorem 161/Wira Sakti Kupang, Rabu (27/7/2016) siang.

Jabatan Dandim 1602/Ende diserahterimakan dari pejabat sebelumnya, Letkol Infanteri Bambang Hery Tugiyono kepada pejabat baru, Letkol Kavaleri Suteja, S.H.

Upacara serah terima jabatan tersebut dipimpin langsung Danrem 161/Wira Sakti, Brigjen TNI Heri Wiranto, S.E.,M.M. Juga hadir pada acara serah terima tersebut, Kasrem Kolonel Inf Gregorius Suharso, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana beserta Pengurus, Para Kasi Korem, Seluruh Dandim Jajaran serta Para Komandan Kepala Balak Aju Korem 161/Wira Sakti.*

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved