Berita Flores Lembata Alor
Buntut Ancaman Bupati Ngada, HP Kepala Inspektorat Berdering Terus
Ancaman dari Bupati Ngada, Marianus Sae untuk melaporkan para oknum-oknum yang masih memiliki utang uang daerah
Penulis: Teni Jenahas | Editor: Rosalina Woso
Laporan Wartawan Pos Kupang, Teni Jenahas
POS KUPANG.COM, BAJAWA --Ancaman dari Bupati Ngada, Marianus Sae untuk melaporkan para oknum-oknum yang masih memiliki utang uang daerah kepada polisi membuat sejumlah pejabat kebakaran jenggot. Handphone (HP) Kepala Inspektorat Kabupaten Ngada, Paulus Gono berdering terus setiap beberapa menit untuk menerima koordinasi dari para oknum yang memiliki utang.
Paulus Gono mengatakan hal itu kepada Pos Kupang saat ditemui di Gedung DPRD Ngada, Rabu (20/7/2016).
Menurut Paulus, sejak bupati Marianus mengeluarkan pernyataan keras, Senin (18/7/2016), sejumlah oknum yang merasa memiliki utang uang daerah langsung berurusan dengan Inspektorat. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/ilustrasi-rupiah_20160518_085421.jpg)