Berita Kota Kupang
Pemprop NTT Apresiasi Paguyuban Flobamora Palangkaraya, Tangani Naker Bermasalah
Samuel Adoe, Ketua Tim dari Pemprop NTT mengapresiasi Paguyuban Fllobamora Palakaraya
Penulis: Ferry Jahang | Editor: Rosalina Woso
Laporan Wartawan Pos Kupang, Hilarius F Jahang
POS KUPANG.COM, PALANGKARAYA -- Samuel Adoe, Ketua Tim dari Pemprop NTT mengapresiasi Paguyuban Fllobamora Palakaraya yg membantu menangani 210 jiwa tenaga kerja NTT yang bermasalah sejak Nopember 2015 lalu.
"Bapak Gubenur mengapresiasi penanganan yang sudah dilakukan selama ini. Baik itu Pemprop Kalteng, paguyuban Flobamora Palangkaraya, pihak gereja dan semua pihak yang membantu selama ini," ungkap Adoe dalam pertemuan di aula Katedral Palakaraya, Jumat (13/5/2016) malam.
Menurut Adoe, Pemprop NTT tidak mungkin lepas tangan atau membiarkan warganya terlantar. "Kami datang untuk mendata dan mencaritahu persoalannya sehingga dapat dicarikan solusinya," ujar Adoe.
Pernyataan Adoe ini disampaikan menanggapi kekecewaan Ketua Paguyuban Flobamora Palakaraya, Emanuel Milo dan sekretaris paguyuban, Greforius Doni Senun. Kekecewaan yang sama juga disampaikan Sekretaris FIVAT Indonesia, Suster Theresia.
"Berbagai kalangan di sini banyak yang prihatin dengan kasus ini. Tetapi respon dari Pemkab Belu dan Pemprop NTT sangat amat lambat," kata Suster Theresia yg juga dibenarkan Milo.
Mereka juga mengungkapkan kekecewaannya terhadap beberapa anggota DPRD Belu yang beberapa waktu lalu datang ke Palakaraya tapi tidak bertemu dengan Naker yang bermasalah.
"Mereka datang ke sini atas biaya negara tapi tidak bertemu warganya yang bermasalah tapi ke perusahaan. Bahkan difasilitasi perusahaan setelah itu langsung pulang. Sangat mengecewakan," tambah Emanuel Milo.
Utusan Pemprop NTT diterjunkan ke Palangkaraya Kalimantan Tengah untuk menggelar pertemuan dengan tenaga kerja NTT yang bermasalah di Palangkaraya. Juga bertemu dengan berbagai elemen.
Pada Jumat (13/5/2016) dari sore hinggga malam dilakukan pertemuan di aula Katedral Palangkaraya. Pertemuan itu difasilitasi Paguyuban Flobamora Palangkaraya, Suster2 SSPS yg bernaung di FIVAT (lembaga yg bergerak di bidang kemanusiaan, red), dan pastor paroki Katedral Palangkaraya.
Sementara dari Pemprop Kalimantan Tengah diwakili Kabid Hubungan Industrial Disnakertrans Kalteng, Kena
Sementara tim dari Pemprop NTT diketuai Kabid Pelatihan dan Penempatan Tenaga Kerja Nakertrans NTT, Samuel Adoe, Sekretaris Komisi V DPRD NTT, Anwar Hajrul, fungsional pengantar kerja Nakertrans NTT, Darmanto Kasie Pegawasan Ketenagakerjaan Nakertrans NTT Remigius Dosom dan pegawai pengawas Sosnakertrans Belu, Emanuel Fahik. (*)
