Doa Setelah Sholat

6 Keutamaan Shalat Subuh Lengkap Bacaan Doa Setelah Sholat Subuh 2 Rakaat

Ada banyak Doa Setelah Sholat Subuh yang bisa dibaca oleh tiap muslim, mulai dari doa agar tidak digoda setan hingga diampuni segala dosa-dosa.

Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Yeni Rahmawati
TRIBUNCIREBON.COM
ILUSTRASI - keutamaan baca Doa Setelah Sholat Subuh, Kamis (20/11/2025). 
Ringkasan Berita:
  • Ada banyak Doa Setelah Sholat Subuh yang bisa dibaca oleh tiap muslim, mulai dari doa agar tidak digoda setan hingga diampuni segala dosa-dosa.
  • Pasalnya satu waktu mustajab untuk berdoa ialah waktu Subuh, Anda juga bisa memohon rezeki lancar pada waktu Subuh tiba.
  • Shalat Subuh adalah shalat wajib (fardhu) yang memiliki keutamaan dan ganjaran yang sangat besar di sisi Allah SWT.
  • Banyak keutamaan ini yang terkait dengan waktu pelaksanaannya yang berada di waktu pergantian malam dan siang.

 

POS-KUPANG.COM - Simak 6 keutamaan sholat Subuh dan bacaan  Doa Setelah Sholat Subuh yang bisa dibaca Umat Islam.

Ada banyak Doa Setelah Sholat Subuh yang bisa dibaca oleh tiap muslim, mulai dari doa agar tidak digoda setan hingga diampuni segala dosa-dosa.

Pasalnya satu waktu mustajab untuk berdoa ialah waktu Subuh, Anda juga bisa memohon rezeki lancar pada waktu Subuh tiba.

Shalat Subuh adalah shalat wajib (fardhu) yang memiliki keutamaan dan ganjaran yang sangat besar di sisi Allah SWT.

Banyak keutamaan ini yang terkait dengan waktu pelaksanaannya yang berada di waktu pergantian malam dan siang.

Inilah beberapa keutamaan utama dari Shalat Subuh :

Baca juga: Bacaan Doa Setelah Sholat Isya dan 4 Keutamaan Sholat Fardhu 5 Waktu Ini

  • Pahala Setara Shalat Semalam Penuh

Keutamaan terbesar adalah ganjaran yang setara dengan beribadah sepanjang malam penuh, terutama jika dilakukan secara berjamaah.

Hadis Riwayat Muslim (No. 656): "Barangsiapa yang shalat Shubuh berjamaah, maka seolah-olah dia telah shalat seluruh malamnya."

  • Berada dalam Jaminan dan Perlindungan Allah SWT

Menunaikan Shalat Subuh akan menempatkan pelakunya di bawah perlindungan dan penjagaan langsung dari Allah SWT.

Hadis Riwayat Muslim (No. 657): "Barangsiapa yang shalat subuh, maka ia berada dalam jaminan Allah..."

  • Disaksikan oleh Para Malaikat

Waktu Subuh adalah waktu bertemunya (pergantian tugas) antara Malaikat Malam dan Malaikat Siang, sehingga shalat tersebut disaksikan oleh seluruh rombongan malaikat.

Firman Allah SWT (QS. Al-Isra': 78): "...dan (dirikanlah pula shalat) Subuh. Sesungguhnya shalat Subuh itu disaksikan (oleh malaikat)."

  • Dijamin Masuk Surga

Menjaga dua shalat yang disebut Al-Bardain (dua waktu dingin), yaitu Shalat Subuh dan Shalat Ashar, adalah sebab untuk mendapatkan surga.

Hadis Riwayat Bukhari dan Muslim: "Barangsiapa yang mengerjakan shalat bardain (yaitu shalat shubuh dan ashar) maka dia akan masuk surga."

  • Keutamaan Shalat Sunnah Subuh

Bahkan shalat sunnah yang mengiringi Shalat Subuh (Qabliyah Subuh) memiliki nilai yang sangat tinggi.

Hadis Riwayat Muslim: "Dua rakaat shalat sunnah Subuh lebih baik daripada dunia dan seluruh isinya."

  • Berpeluang Mendapatkan Pahala Haji dan Umrah Sempurna

Bagi yang konsisten berzikir di tempat shalat setelah Subuh hingga matahari terbit, kemudian melaksanakan Shalat Sunnah Isyraq (Dhuha), ia akan mendapatkan ganjaran yang besar.

Hadis Riwayat Tirmidzi: "Barang siapa yang shalat Subuh berjamaah kemudian dia duduk berzikir kepada Allah hingga matahari terbit, lantas shalat dua rakaat (Isyraq), maka baginya seperti pahala haji dan umrah, yang sempurna, sempurna, sempurna."

Berikut ini beberapa Doa Setelah Sholat Subuh beserta bacaan dalam huruf Arab, latin, dan artinya:

1. Doa agar Tidak Digoda Setan

Arab: قُلْ هُوَ اللّٰهُ اَحَدٌۚ اللّٰهُ الصَّمَدُۚ لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يُوْلَدْۙ وَلَمْ يَكُنْ لَّهٗ كُفُوًا اَحَدٌ

Latin: "qul huwallāhu aḥad"

"allāhuṣ-ṣamad"

"lam yalid wa lam yụlad"

"wa lam yakul lahụ kufuwan aḥad"

Artinya: "Katakanlah (Muhammad), 'Dialah Allah, Yang Maha Esa. Allah tempat meminta segala sesuatu. (Allah) tidak beranak dan tidak pula diperanakkan. Dan tidak ada sesuatu yang setara dengan Dia."

Keutamaan: Membaca Surat Al-Ikhlas sebanyak 10 kali setelah sholat Subuh akan menjadikan seseorang terlindungi dari godaan setan sepanjang hari.

Rasulullah menegaskan bahwa tidak ada dosa yang menimpanya pada hari itu meskipun setan berusaha menggodanya.

Demikianlah doa setelah sholat Subuh beserta keutamaan dan ayat-ayat Al-Quran yang dikaitkan dengan waktu Subuh.

2. Doa agar Rezeki Dilancarkan

Arab: اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ رَزَقَنِيْ هَذَا مِنْ خَيْرٍ حَوْلٍ مِنِّي وَلَاقُوَّةٍ، اَللَّهُمَّ بَارِكْ فِيْهِ

Latin: "Alhamdu lillaahil ladzii rozaqonii haadzaa min ghoiri haulin minnii wa laa quwwatin, Alloohumma baarik fiihi."

Artinya: "Segala puji bagi Allah, yang telah memberikan rezeki kepadaku dengan tidak ada daya dan kekuatan bagiku. Ya Allah, semoga Engkau berkahi rezeki kepunyaanku."

Ayat Mengenai Keutamaan Waktu Subuh juga disebutkan dalam Al-Quran, diantaranya QS Ar-Rum ayat 17 dan QS Qaf ayat 39.

3. Doa agar Dosa-dosa Diampuni

Arab: اللَّهُمَّ إِنِّي أَصْبَحْتُ أُشْهِدُكَ وَأُشْهِدُ حَمَلَةَ عَرْشِكَ وَمَلَائِكَتَكَ وَجَمِيعَ خَلْقِكَ أَنَّكَ أَنْتَ اللَّهُ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ وَأَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُكَ وَرَسُولُكَ

Latin: "Allahumma inni ashbathu usyhiduka wa usyhidu hamalata 'arsyika wa malaikatika wa jami'a khalqika annaka antallahu la ilaha illa anta wa anna Muhammadan 'abduka wa rasuluka."

Artinya: "Ya Allah, di pagi hari kami bersaksi kepada-Mu, para penghuni Singgasana-Mu, para malaikat-Mu, dan seluruh makhluk-Mu bahwa Engkaulah Allah yang tiada tuhan yang berhak disembah selain Engkau, Engkau Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Mu, dan Muhammad adalah hamba-Mu dan Rasul-Mu."

Dikutip dari sunnah.com, diriwayatkan dari Anas Ibn Malik, Nabi bersabda: Jika seseorang mengucapkan di pagi hari:

"Ya Allah, di pagi hari kami bersaksi kepada-Mu, para penghuni Singgasana-Mu, para malaikat-Mu, dan seluruh makhluk-Mu bahwa Engkaulah Allah yang tiada tuhan yang berhak disembah selain Engkau, Engkau Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Mu, dan Muhammad adalah hamba-Mu dan Rasul-Mu,"

Keutamaan: Doa ini memiliki keutamaan yang besar. Rasulullah bersabda bahwa Allah akan mengampuni dosa-dosa seseorang yang mengucapkannya pada pagi hari. Bahkan jika seseorang mengulangi dosa itu pada sore harinya, Allah tetap akan mengampuninya. (HR Abu Dawud)

Amalan Rasulullah Saat Subuh

Inilah Doa Amalan dari Rasulullah SAW agar Rezeki Berlimpah dan Barokah, Dilakukan saat Shalat Subuh

Memiliki rezeki yang berlimpah, berupa kekayaan hingga kesehatan tentunya dambaan bagi semua orang.

Rezeki merupakan perkara yang pasti, tinggal bagaimana kita menyikapinya 

Namun tidak sedikit orang yang walaupun sudah berusaha mengaku masih dirudung kemalangan, dan hidup miskin.

Menurut Rasulullah untuk memperlancar atau mempermudah rezeki, perbanyaklah dengan tasbihnya para malaikat dan salawatnya.

Diceritakan oleh KH Husin Nafarin, seperti diriwayatkan, ada seorang sahabat yang datang kepada Rasulullah SAW yang berkeluh kesah tentang keadaan hidupnya.

“Wahai Rasul katanya, aku ini hidup miskin dan selalu dirundung malang. Utangku telah menumpuk, usaha dan daganganku selalu merugi.” tanyanya kepada Rasulullah SAW

Menyikapi hal tersebut Rasulullah SAW menjawab " Wahai sahabatku, dimana engkau dengan tasbihnya para malaikat dan salawatnya para makhluk yang dengan itu mereka dimudahkan mendapatkan rezekinya dan dunia akan tunduk kepadamu.” ucapnya lagi.

Sahabat itu bertanya lagi, “Apa itu tasbih dan salawatnya para makhluk itu wahai Rasul?”

Rasulpun menerangkan, “Engkau bangun di waktu fajar untuk mendirikan salat fardu subuh.

Setelah engkau bersuci dengan mandi dan berwudu engkau laksanakan salat sunat subuh, yang nilainya lebih baik dari dunia dan isinya.

Lalu engkau baca seratus kali, subhanallahi wabihadihi, subhanallahil-azhim, astagfirullah.

Inilah bunyi ungkapan tasbih dan salawatnya para malaikat dan para makhluk tersebut. (*)

Ikuti Berita POS-KUPANG.COM di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved