Soal Ujian Sekolah

Soal Ujian Sekolah Tahun 2024 Pendidikan Agama Islam SMA Kelas 12, Kunci Jawaban US PAI

terbaru contoh Soal Ujian Sekolah Tahun 2024 Pendidikan Agama Islam SMA Kelas 12, Kunci Jawaban US PAI

Editor: Hermina Pello
iSTOCk/Chinapong
Ilustrasi ujian. Artikel ini tentang Soal Ujian Sekolah Tahun 2024 Pendidikan Agama Islam SMA Kelas 12, Kunci Jawaban US PAI 

POS-KUPANG.COM - Bagi siswa SMA Kelas 12 yang mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian sekolah, ayo belajar dari contoh soal ujian sekolah untuk mengetahui kompetensimu.

Inilah contoh soal ujian sekolah pelajaran Pendidikan Agama Islam ( PAI ) SMA Kelas 12 tahun 2024, lengkap dengan Kunci Jawaban.

Meski dilengkapi dengan Kunci Jawaban namun diharapkan siswa bisa mengerjakan sesuai kemampuan sendiri, setelah itu baru mengoreksi jawabannya dengan mencocokan Kunci Jawaban yang ada.

Semakin banyak kamu latihan soal ujain sekolah maka kompetensimu akan semakin baik

Simak contoh soal ujian sekolah Pendidikan Agama Islam SMA Kelas 12 tahun 2024 :

1. Allah SWT menciptakan apa saja yang ada dilangit dan dibumi, semuanya untuk..
a. kepentingan Allah
b. Orang yang membutuhkan
c. kesejahteraan makhluk
d. kesejahteraan makhluk hidup
e. saling memberi manfaat dengan orang lain
Jawaban : C

2. Nasihat yang disampaikan Luqman kepada puteranya antara lain...
a. mengerjakan segala perintah Allah SWT
b. bersedekah kepada anak yatim
c. mendahulukan kepentingan diri sendiri
d. menaati orang tua meskipun keluar dari ajaran agama
e. larangan berbuat syirik
Jawaban : E

3. Memberikan nasihat kepada diri sendiri dapat dilakukan dengan..
a. merenung dengan kesalahan
b. menyalahkan diri sendiri
c. berbuat kebaikan jika sudah diperlukan
d. membandingkan amalan dengan amalan orang lain
e. melakukan intropeksi diri
Jawaban : E

4. Diciptakannya langit, bumi, siang dan malam merupakan tanda kebesaran Allah, bagi..
a. orang yang berpikir
b. orang yang mau percaya
c. orang yang takwa
d. orang yang beriman
e. orang yang pandai
Jawaban : A

5. Demokrasi merupakan produk”Barat”, namun secara prinsip Islam mendukung nilai-nilai demokrasi seperti hal-hal berikut, kecuali...
a. persamaan hak
b. prinsip sekuler
c. saling menghargai
d. saling menghormati
e. tidak bersikap egois
Jawaban : B

6. Allah menyuruh kita senantiasa bermusyawarah dalam urusan..
a. ukhrowi
b. duniawi
c. manusiawi
d. ibadah
e. harakah
Jawaban : B

7. Islam menjunjung tinggi sikap toleransi dan demokrasi sejauh tidak bertentangan dengan...
a. khilafah
b. musyawarah
c. siyasah/ politik
d. aqidah
e. muamalah
Jawaban : D

8. Memperingatkan teman ketika berbuat salah merupakan cerminan sikap...
a. tawakkal dengan ketentuan Allah SWT
b. pilih kasih terhadap saudara dalam memberikan nasihat
c. tidak senang dengan perbuatan orang lain
d. saling menasehati antara muslim satu dengan lainnya
e. percaya diri terhadap kemampuan yang dimiliki
Jawaban : D

9. Q.S Al-baqarah (2):83 berisikan tentang...
a. perintah Allah SWT. untuk mengedepankan kejujuran
b. menjalankan perintah Allah SWT dan menjauhkan larangannya
c. menjunjung tinggi persaudaraan sesama muslim
d. perintah Allah SWT, untuk melakukan kebaikan
e. menyeimbangkan antara urusan dunia dan akhirat
Jawaban : D

10. Hikmah berbuat baik adalah...
a. dekat dengan rahmat Allah SWT
b. waktu tersita karena melakukan kebaikan
c. mengurangi amal perbuatan baik lainnya
d. memberikan kesenangan kepada orang lain
e. menunjukkan kebaikan diri sendiri kepada orang lain
Jawaban : A

Baca juga: Soal Ujian Sekolah Tahun 2024 Sejarah SMA Kelas 12 dan Kunci Jawaban Soal US

Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved