Kebakaran di Desa Penfui Timur
Jago Merah Melalap Rumah Milik Lambertus Tualaka di Desa Penfui Timur
Satu unit rumah milik Lambertus Tualaka warga RT 24 RW 8 ludes dilalap api dan sejauh ini belum diketahui sebab musababnya
Penulis: Yohanes Alryanto Tapehen | Editor: Edi Hayong
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ryan Tapehen
POS-KUPANG.COM, OELAMASI- Insiden kebakaran terjadi di Desa Penfui Timur, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang pada Kamis 22 Februari 2024.
Satu unit rumah milik Lambertus Tualaka warga RT 24 RW 8 ludes dilalap api dan sejauh ini belum diketahui sebab musababnya.
Terpisah Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata dikonfirmasi POS-KUPANG.COM melalui Kapolsek Kupang Tengah Iptu I Nyoman Wayan Gurina Mariana pada Kamis 22 Februari 2024 membenarkan adanya kejadian tersebut.
"Kejadiannya siang tadi sekitar jam 12.00 Wita, tidak ada korban jiwa namun barang-barang tidak berhasil diselamatkan, " terangnya.
Iptu Wayan juga menjelaskan bahwa belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.
Insiden kebakaran ini pada awalnya diketahui oleh Rifan Tualaka saat selesai mandi.
Ia menuju ke kamar tidur hendak berganti pakaian dan saat itu melihat api sudah mulai merambat pada dinding rumah hingga atap.
Baca juga: Mahasiswa KKN dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unwira Kupang Bersihkan Lingkungan di Penfui Timur
Baca juga: Warga Desa Penfui Timur Sampaikan Uneg-uneg di Depan Komisi III DPRD Kabupaten Kupang
Melihat kejadian tersebut ia berteriak minta tolong namun api terus membesar dan merambat ke seluruh bagian rumah hingga semuanya ludes terbakar.
Meski tidak menimbulkan korban jiwa, namun tak satupun barang yang berhasil diselamatkan, karena api tidak bisa dipadamkan serta minimnya peralatan pemadam kebakaran.(ary)
Ikuti Berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/Rumah-milik-salah-satu-warga-di-Desa-Penfui-Timur.jpg)