Pilpres 2024

Rocky Gerung Sanjung SBY: Sudah Tepat Demokrat Dukung Anies Baswedan Jadi Capres 2024

Rocky Gerung memuji Presiden ke-6 RI, Soesilo Bambang Yudhoyono. Pujian itu diberikan pasca SBY dan AHY secara resmi mendukung Anies jadi Capres 2024.

Editor: Frans Krowin
POS-KUPANG.COM
PUJI SBY – Rocky Gerung, analis politik Indonesia, memuji SBY ( Soesilo Bambang Yudhoyono ) dan AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) yang telah secara resmi mendukung Anies Baswedan jadi calon presiden. Kalau tidak dukung maka bisa jadi blunder, karena saat ini Anies telah jadi symbol perubahan untuk Indonesia. 

POS-KUPANG.COM – Rocky Gerung memuji Presiden ke-6 RI, Soesilo Bambang Yudhoyono atau akrab disapa SBY. Pujian itu diberikan pasca SBY dan AHY memutuskan mendukung Anies Baswedan jadi calon presiden pada Pilpres 2024 mendatang.

Pujian Rocky Gerung itu mengemuka ketika diwawancarai Hersubeno Arief dari FNN, yang ditayangkan di kanal YouTube Rocky Gerung Official, Sabtu 28 Januari 2023.

Dalam tayangan tersebut, analis politik itu menyebutkan langkah tepat SBY dan AHY ( Agus Harimurti Yudhoyono ) memberikan dukungan untuk Anies Baswedan pada Pilpres 2024 mendatang.

"Langkah Pak SBY (Susilo Bambang Yudhoyono) dan AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) punya hitungan matang. Itu bagus," ujar Rocky Gerung.

Baca juga: Survei Pilpres 2024: Anies Baswedan Teratas, Disusul Ganjar Pronowo, Puan Maharani dan Prabowo

Mantan pengajar filsafat di Universitas Indonesia itu menyebutkan, keputusan Demokrat yang sepakat mendukung Anies, itu sudah tepat.

"Kita tunggu satu atau dua hari ke depan. PKS akan melakukan hal serupa. Sebab pak Anies ( menuju Pilpres 2024, tak bisa dihentikan lagi," ucapnya.

LEBIH BERPELUANG - AHY, Ketua Umum Partai Demokrat dinilai lebih berpeluang menjadi pendamping Anies Baswedan pada Pilpres 2024 ketimbang Ahmad Heryawan atau biasa disapa Aher. Namun semua urusan itu disarankan untuk diserahkan sepenuhnya kepada calon presiden.
LEBIH BERPELUANG - AHY, Ketua Umum Partai Demokrat dinilai lebih berpeluang menjadi pendamping Anies Baswedan pada Pilpres 2024 ketimbang Ahmad Heryawan atau biasa disapa Aher. Namun semua urusan itu disarankan untuk diserahkan sepenuhnya kepada calon presiden. (POS-KUPANG.COM)

Menurut dia, saat ini, sosok Anies telah menjadi monumental. Figurnya telah menjadi simbol perubahan Indonesia ke arah lebih baik.

Rocky Geung kemudian mencoba simulasi, seandainya NasDem, Demokrat dan PKS tidak mengusung Anies, maka hal itu bakal jadi bumerang bagi partai tersebut.

"NasDem akan ditinggal rakyat. Nasibnya selesai. Tapi saya kira pak Surya Paloh punya keteguhan prinsip. Begitu juga PKS dan Demokrat," ujar Gerung.
Tunggu Musyawarah Majelis Syuro

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau biasa disapa AHY mengajak PKS dan NasDem untuk membentuk Sekretariat Perubahan.

Keberadaan Sekretariat Perubahan itu akan menjadi bukti keseriusan dan komitmen Demokrat mewujudkan Koalisi Perubahan.

Bahkan dia menegaskan bahwa Koalisi Perubahan yang mempertemukan tiga partai itu, bukan untuk politik transaksional dan pragmatisme.

“Kita dipersatukan oleh visi dan semangat yang sama, senasib dan seperjuangan, untuk mengemban amanah rakyat yang menginginkan perubahan dan perbaikan pada kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” kata AHY dalam keterangan yang diterima, Kamis 26 Januari 2023.

Sebenarnya, lanjut AHY, kerja tim kecil Koalisi Perubahan sudah mendekati tahap final.

Halaman
1234
Sumber: Tribunnews
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved