Renungan Harian Katolik
Renungan Harian Katolik Sabtu 14 Januari 2023, Ikutlah Aku?
Bruder Pio Hayon menulis Renungan Harian Katolik ini merujuk bacaan pertama dari Surat kepada Orang Ibrani 4: 12-16, dan bacaan Injil Markus 2: 13-17.
POS-KUPANG.COM - Renungan Harian Katolik berikut disiapkan oleh Bruder Pio Hayon SVD dengan judul Ikutlah Aku?
Bruder Pio Hayon menulis Renungan Harian Katolik ini merujuk bacaan pertama dari Surat kepada Orang Ibrani 4: 12-16, dan bacaan Injil Markus 2: 13-17.
Di akhir Renungan Harian Katolik ini disediakan pula teks lengkap bacaan Sabtu 14 Januari 2023 beserta mazmur tanggapan dan bait pengantar Injil.
Ibu Bapak, saudari/a terkasih dalam Kristus.
Pada hari ini kita akan merenungkan bacaan-bacaan suci yang memberi tekanan pada Allah yang Maha Tahu dan yang Berbelas kasihan.
Bacaan pertama dari Surat kepada Orang Ibrani menekankan pada Sabda.
Sabda Allah itu lebih kuat dan tajam dari pedang bermata dua.
Di hadapan Allah semua telanjang, semua terbuka.
Terlebih lagi Sabda Allah itu sudah menjadi setara manusia. Dialah yang menjadi imam Agung dan yang mempersembahkan kurban untuk kita.
Maka kita sudah memiliki Dia yang menjadi perantara kita satu-satunya untuk menghadap Takhta Kerahiman Allah.
Karena itu tugas utamaNya adalah menyelamatkan orang yang berdosa.
Dan inilah yang ditunjukkan kepada kita dalam bacaan Injil yang melukiskan tentang Levi pemungut cukai yang mengikuti Yesus. Dan makan bersama-sama dengan Dia di rumahnya.
Baca juga: Renungan Harian Katolik Sabtu 14 Januari 2023, Kita Dipanggil kepada Pertobatan
Saudari/a yang terkasih dalam Kristus.
Kebenaran Allah yang nyata terlihat dalam diri Yesus PuteraNya melalui karya-karya dan perbuatan kasihNya.
Hari ini kita mendengar dan merenungkan tentang Levi pemungut cukai yang sedang bertugas itu dipanggil Tuhan dan dia dengan segera berdiri dan mengikuti Yesus.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/Pio-Hayon-SVD-Bruder_01.jpg)